Evan Dimas dan Ilham Udin Tak Mampu Bantu Selangor FA Selamat dari Kekalahan Lagi
BolaSkor.com - Gelandang Indonesia, Evan Dimas Darmono, kembali diturunkan sejak awal dalam laga keempat Selangor FA di Liga Super Malaysia 2018 melawan Pahang FA di Stadion Sepak Bola Kuala Lumpur, Sabtu (24/2). Adapun Ilham Udin Armaiyn baru diturunkan mulai menit ke-32.
Klub yang diperkuat duo Indonesia menelan kekalahan lagi. Terbaru takluk 1-3 di partai berstatus kandang.
Pada menit ketujuh, eks Mitra Kukar yang sempat dikait-kaitkan dengan Arema FC dan menjadi rekrutan anyar Pahang FA, Patrick Cruz mencetak gol. Selangor FA hampir kebobolan lagi pada menit ke-16.
Selangor FA menyamakan kedudukan lewat gol Rufino Segovia dari titik putih pada menit ke-38. Skor menjadi 1-1 dan menutup paruh pertama.
Gawang klub Evan Dimas dan Ilham Udin kembali bobol pada menit ke-48. Giliran Forkey Doe yang mencetak gol sekaligus membuat Red Giants kembali tertinggal.
Selangor FA makin tertinggal setelah Forkey Doe mencetak gol lagi dari titik putih pada menit ke-71. Ini setelah handball sengaja eks Persija Jakarta, William Pacheco di luar kotak, namun dianggap dilakukan di dalam kotak penalti.
Evan Dimas sempat mencoba mencetak gol, namun gagal. Klubnya akhirnya takluk 1-3.
Ini menjadi kekalahan kedua di musim ini. Sebelumnya, Selangor FA digilas Terengganu FC 1-4 setelah dua kemenangan di awal musim masing-masing atas Kuala Lumpur FA (2-0) dan Melaka United (4-1).
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina