Evaluasi Nil Maizar Usai Dewa United FC Uji Coba Lawan Madura United

Laga tersebut dimenangkan oleh Madura United dengan skor 2-1.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Senin, 06 Juni 2022
Evaluasi Nil Maizar Usai Dewa United FC Uji Coba Lawan Madura United
Starter Dewa United FC saat menghadapi Madura United di Stadion PTIK, Jakarta, Minggu (5/6). (Dewa United FC)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Dewa United FC, Nil Maizar, sudah mengantongi evaluasi dari uji coba melawan Madura United di Stadion PTIK, Jakarta, Minggu (5/6) sore WIB. Dalam pertandingan tersebut Dewa United FC harus mengakui keunggulan lawan dengan skor 1-2.

Dewa United FC sebetulnya mampu unggul terlebih dahulu pada menit 31 lewat eksekusi penalti Risto Mitrevski. Namun, Madura United berhasil membalikkan kedudukan menjadi 2-1 melalui gol Rivaldi Bawuo (33') dan Beto Goncalves (50').

"Secara umum bagus ya, karena ini kan uji coba dengan tim yang selevel, jadi menurut saya bagus," kata Nil Maizar saat ditemui BolaSkor.com usai memimpin latihan Dewa United FC di Lapangan Luar Kelapa Dua Sport Center, Tangerang, Senin (6/6) pagi WIB.

Baca Juga:

Utam Rusdiana Siap Membayar Kepercayaan Dewa United FC

Fahmi Al Ayyubi Siap Bantu Dewa United FC Bersaing di Papan Atas Liga 1

Nil Maizar menilai para pemain Dewa United FC sudah bermain bagus, terutama di babak pertama. Namun, penyelesaian akhir masih jadi hal yang perlu dibenahi.

"Meski hanya bisa mencetak satu gol melalui penalti, tapi kami sebenarnya punya dua sampai tiga peluang yang bisa menjadi gol," ujarnya.

Sementara itu, dari uji coba melawan Madura United, Nil Maizar mengaku sudah mulai menemukan kerangka tim untuk berlaga di kompetisi Liga 1 2022/2023.

Karena itu, turnamen pramusim yang akan dimulai pada 11 Juni mendatang akan dimanfaatkan Nil Maizar untuk mematangkan skema permainannya.

"Ya, 80 persen oke. Kami akan coba bagaimana pakem kami untuk di Solo (pramusim)," tutur mantan pelatih Timnas Indonesia tersebut.

Dewa United FC Madura united Nil maizar Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.380

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Moldova vs Italia: Gli Azzurri Butuh Keajaiban
Italia wajib menang atas Moldova dan berharap Norwegia tergelincir demi tiket langsung ke Piala Dunia 2026. Mampukah Gli Azzurri bangkit?
Johan Kristiandi - Kamis, 13 November 2025
Prediksi dan Statistik Moldova vs Italia: Gli Azzurri Butuh Keajaiban
Italia
Juventus Ingin Bajak Kiper AC Milan, Chelsea Siap Ganggu
Sejauh ini proses pembicaraan kontrak baru Mike Maignan dengan AC Milan masih menemui jalan buntu.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
Juventus Ingin Bajak Kiper AC Milan, Chelsea Siap Ganggu
Timnas
Sumardji Membenarkan Timur Kapadze Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Sumardji membenarkan, nama Timur Kapadze sudah berada di meja Dirtek PSSI, Alexander Zwiers.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 13 November 2025
Sumardji Membenarkan Timur Kapadze Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Piala Dunia
Prediksi dan Statistik Prancis vs Ukraina: Misi Amankan Tiket
Prancis akan menghadapi Ukraina di Stadion Parc des Princes dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa Grup D.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
Prediksi dan Statistik Prancis vs Ukraina: Misi Amankan Tiket
Piala Dunia
Prediksi dan Statistik Inggris vs Serbia: Jaga Rekor 100 Persen
Inggris akan menjamu Serbia di Stadion Wembley dalam pertandingan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa Grup K.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
Prediksi dan Statistik Inggris vs Serbia: Jaga Rekor 100 Persen
Spanyol
Presiden Barcelona Tutup Peluang Lionel Messi Kembali: Tidak Realistis
Presiden Barcelona Joan Laporta mengatakan tidak realistis bagi pencetak gol terbanyak Blaugrana Lionel Messi untuk kembali ke klub LaLiga tersebut.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
Presiden Barcelona Tutup Peluang Lionel Messi Kembali: Tidak Realistis
Timnas
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Manajemen Persib memastikan Bojan Hodak masih akan tetap menjadi pelatih Maung Bandung, setelah sempat dirumorkan akan menjadi juru taktik Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 12 November 2025
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Piala Dunia
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Gelandang Al-Ittihad Fabinho mengatakan kembali dipanggil ke tim nasional Brasil terasa seperti seorang debutan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Inggris
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
Manchester United dikabarkan siap menyalip klub lain demi Joao Gomes dari Wolves. Koneksi rahasia bikin Setan Merah unggul di bursa transfer!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
Internasional
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Serikat pemain dunia Fifpro mengatakan FIFA sudah menciptakan organisasi yang pro-FIFA untuk proses konsultasi tentang kesejahteraan pemain.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Bagikan