Euro 2024
Euro 2024: Roberto Martinez Garisbawahi Pentingnya Cristiano Ronaldo di Ruang Ganti Portugal
BolaSkor.com - Pelatih Portugal Roberto Martinez menggarisbawahi pentingnya kontribusi Cristiano Ronaldo. Dia menggambarkan penyerang veteran itu memiliki keunikan yang dibawa ke ruang ganti.
“Tidak ada pemain lain di dunia sepak bola yang bisa membawa apa yang bisa dibawa Cristiano ke ruang ganti,” kata Martinez dikutip ESPN.
"Ini akan menjadi Euro keenamnya. Dia adalah satu-satunya pemain yang bermain di lima Euro. Kita berbicara tentang prestasi unik di dunia sepak bola dan pengalaman ini penting. Cristiano siap membantu dan memberikan segala yang dia bisa."
Baca Juga:
Euro 2024: Sederet Rekor yang Bisa Dipecahkan Cristiano Ronaldo
Pesan Cristiano Ronaldo Usai Kylian Mbappe Menuju Real Madrid
Euro 2024: Statistik Berbicara, Cristiano Ronaldo Masih Dibutuhkan Portugal

Meski kehilangan trofi musim ini, Ronaldo mencetak rekor gol di Liga Pro Saudi dengan 35 gol untuk Al Nassr dalam musim penuh pertamanya.
“Saya pikir Cristiano telah menunjukkan performa yang sangat konsisten untuk klubnya, tidak ada keraguan bahwa dia adalah seorang finisher yang luar biasa,” kata Martinez.
Kapten Portugal Ronaldo adalah pencetak gol terbanyak sepanjang masa di sepak bola internasional dengan 128 gol.
Mantan bintang Real Madrid dan Manchester United baru-baru ini berbicara tentang keinginannya untuk tetap berada dalam performa terbaiknya selama mungkin.
Portugal pada Euro kali ini memiliki perpaduan pengalaman dan pemain muda di skuad mereka. “Pengalaman sangat penting selama sebuah turnamen, juga karena percampuran darah baru di ruang ganti,” kata Martinez.
Yusuf Abdillah
9.637
Berita Terkait
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat