Erwin Ramdani Berharap Hasil Positif di 10 Laga Sisa Persib

Persib baru saja memetik kemenangan 3-1 atas RANS.
Frengky AruanFrengky Aruan - Senin, 20 Februari 2023
Erwin Ramdani Berharap Hasil Positif di 10 Laga Sisa Persib
Erwin Ramdani. (Media Persib)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Penyerang Persib Bandung, Erwin Ramdani menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Bobotoh atas dukungan yang diberikan saat menghadapi RANS Nusantara FC di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Minggu (19/2).

Erwin Ramdani memastikan dukungan Bobotoh memiliki arti yang sangat penting bagi Persib. Padahal di laga tersebut, timnya bertindak sebagai tim tamu.

"Pertama-tama saya ucapkan terima kasih atas dukungan dari Bobotoh yang tidak lelah mendukung kita di manapun terutama di pertandingan ini. Meskipun ini tandang, tapi kita bisa merasakan dukungan yang luar biasa dari para Bobotoh," ungkap Erwin Ramdani usai pertandingan.

Baca Juga:

Hasil Liga 1 2022/2023: Persib Terus Tempel Ketat PSM

Didesak Banyak Pihak, Persija Menyerah dan Lepas Ferarri ke Timnas Indonesia U-20

Pemilik nomor punggung 93 ini memastikan kemenangan 3-1 atas RANS Nusantara FC ini menjadi bekal bagi timnya dalam menghadapi laga selanjutnya. Terlebih, Persib masih menyisakan 10 laga sebelum Liga 1 2022/2023 berakhir.

"Saya harap hasil positif ini bisa terus berlanjut dan tentunya menjadi motivasi lebih lagi untuk kita bersaing untuk meraih gelar juara," katanya.

Erwin Ramdani juga meminta doanya agar di sisa 10 pertandingan ini, Persib bisa meraih kemenangan demi kemenangan. Sehingga keinginan untuk menjadi juara bisa terwujud.

Apalagi, lanjutnya, Persib yang saat ini berada di peringkat dua, hanya terpaut 4 poin dengan PSM Makassar yang berada di puncak klasemen sementara Liga 1 2022/2023.

"Doakan kita mudah-mudahan di sisa 10 pertandingan ini. Kita anggap semuanya pertandingan final karena kita tahu sendiri, persaingan di papan atas sangat kuat dan kita akan bekerja keras untuk mendapatkan hasil yang positif," tegasnya.

Setelah ini, Persib akan berhadapan dengan Arema FC. Pertandingan di pekan ke-26 Liga 1 2022/2023 ini akan digelar pada Kamis (23/2). (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Erwin ramdani Persib Bandung Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Liga Indonesia
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Ketua Umum VPC, Tobias Ginanjar Sayidina mengatakan koreo itu sebagai bentuk dukungan kepada timnya agar bisa mengalahkan Persija Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Persib Bandung vs Persija Jakarta berlangsung di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Liga Indonesia
Selain Saddil Ramdani, Persib Tanpa Striker Andalannya Hadapi Persija
Beckham Putra Nugraha dan Teja Paku Alam juga belum mendapat kepastian apa bisa diturunkan atau tidak.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 08 Januari 2026
Selain Saddil Ramdani, Persib Tanpa Striker Andalannya Hadapi Persija
Liga Indonesia
Jelang Persib vs Persija, Suporter Diingatkan Bahwa Rivalitas Hanya 90 Menit
Pertemuan pertama Persib dengan Persija musim ini akan berlangsung akhir pekan nanti. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jelang Persib vs Persija, Suporter Diingatkan Bahwa Rivalitas Hanya 90 Menit
Liga Indonesia
Ko Hyung-jin dari Korea Selatan Jadi Wasit Laga Panas Persib Bandung vs Persija Jakarta
Wasit asal Korea Selatan, Ko Hyung-jin, mendapatkan tugas memimpin laga panas Persib Bandung vs Persija Jakarta akhir pekan ini.
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Ko Hyung-jin dari Korea Selatan Jadi Wasit Laga Panas Persib Bandung vs Persija Jakarta
Liga Indonesia
Dua 'Macan' Muda Antusias dan Termotivasi Jelang Duel Persib vs Persija di Bandung
Arlyansyah Abdulmanan dan Aditya Warman, dua pemain muda Persija, bicara soal duel kontra Persib Bandung akhir pekan ini.
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Dua 'Macan' Muda Antusias dan Termotivasi Jelang Duel Persib vs Persija di Bandung
Liga Indonesia
Penentu Juara Paruh Musim, Ketum Jakmania Minta Pemain Persija Jadi Macan Lawan Persib
Duel itu akan terjadi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu (11/1) pukul 15.30 WIB.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 07 Januari 2026
Penentu Juara Paruh Musim, Ketum Jakmania Minta Pemain Persija Jadi Macan Lawan Persib
Liga Indonesia
Diky Soemarno Imbau The Jakmania Tak Hadiri Laga Persija Vs Persib di Stadion GBLA
Partai akbar itu akan terjadi pada Minggu (11/1) pukul 15.30 WIB di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 07 Januari 2026
Diky Soemarno Imbau The Jakmania Tak Hadiri Laga Persija Vs Persib di Stadion GBLA
Liga Indonesia
26 Ribu Lembar Tiket Laga Persib vs Persija Terjual Habis
Padahal harga tiket Persib Bandung vs Persija Jakarta sempat naik.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 06 Januari 2026
26 Ribu Lembar Tiket Laga Persib vs Persija Terjual Habis
Bagikan