Erling Braut Haaland, Didikan Solskjaer yang Sempat Ditolak Klub Jerman
BolaSkor.com - Perjalanan timnas Norwegia memang hanya berakhir pada fase grup Piala Dunia U-20 2019. Namun, terdapat satu pemain yang bersinar selama pagelaran tersebut.
Dari tiga laga di fase grup Piala Dunia U-20 2019, timnas Norwegia menjadi kesebelasan paling produktif. Selama periode tersebut, mereka mencetak 13 gol.
Jumlah itu lima gol lebih banyak dari tim paling produktif kedua di fase grup. Kedua tim itu adalah Kolombia dan Argentina yang menorehkan delapan gol.
Hebatnya lagi, dari 13 gol tersebut, sembilan di antaranya dicetak oleh satu pemain. Erling Braut Haaland, demikian pesepak bola asal Norwegia itu biasa disebut.
Erling Haaland mencuri perhatian selama fase grup Piala Dunia U-20 2019. Total sembilan gol dibukukan pemain yang saat ini membela Red Bull Salzburg tersebut.
Baca juga:
Perjalanan Timnas Korea Selatan Menembus Final Piala Dunia U-20
Hasil Kualifikasi Piala Eropa 2020: Jerman dan Prancis Pesta Gol, Italia Kukuh di Puncak
Torehan itu lebih mengejutkan karena dibukukan oleh Erling Haaland dalam satu pertandingan. Kesembilan gol Haaland dicetak ketika timnas Norwegia membungkam Honduras 12-0.
Lantas, siapa sebenarnya Erling Haaland? Patut diketahui, Haaland merupakan penyerang Red Bull Salzburg yang baru akan berusia 19 tahun pada Juli nanti.
Sejak menjalani debut bersama Bryne FK pada 2016, anak dari eks pemain Manchester City, Alf Inge Haaland, telah membela tiga klub. Sempat bermain untuk Molde, Haland memulai petualangan baru bersama Red Bull Salzburg.
Nama Erling Haaland sendiri langsung mencuri perhatian pada musim debutnya. Bagaimana tidak, pemain kelahiran Inggris tersebut menjalani laga perdana ketika baru berusia 15 tahun.
Tak lama berselang, Erling Haaland menerima undangan uji coba dari klub asal Jerman, Hoffenheim. Sayangnya saat itu Hoffenheim memutuskan menolak Haaland.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Deportivo Alaves: Waktunya Move On
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Leeds United: The Citizens Cari Pelampiasan
Hasil Super League 2025/2026: Persija Persembahkan Kemenangan di HUT ke-97
Disaksikan Lebih dari 56 Ribu Penonton, Laga Persija vs PSIM Pecahkan Rekor Super League Musim Ini
7 Fakta dan Statistik Menarik Chelsea vs Arsenal: The Gunners Sulit Dikalahkan
Massimiliano Allegri Bocorkan Rencana AC Milan pada Bursa Transfer Januari
5 Pelatih yang Masuk Bursa Kandidat Pengganti Arne Slot di Liverpool
AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Bernardo Silva
Liverpool Bisa Tersenyum, Real Madrid Batalkan Rencana Rekrut Ibrahima Konate
Link Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Live Sebentar Lagi