Premier League

Erik Ten Hag Tersenyum, Cristiano Ronaldo dan Jadon Sancho Menangis

Ketika Erik ten Hag membawa Manchester United juara Piala FA, Cristiano Ronaldo dan Jadon Sancho merasakan kegagalan di laga final.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 02 Juni 2024
Erik Ten Hag Tersenyum, Cristiano Ronaldo dan Jadon Sancho Menangis
Jadon Sancho (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Cristiano Ronaldo dan Jadon Sancho adalah dua pemain yang terlibat perselisihan dengan manajer Manchester United, Erik ten Hag. Jika menjadikan trofi sebagai ukuran, Ten Hag jelas lebih sukses dibanding kedua pemain tersebut setelah angkat kaki dari Old Trafford.

Erik ten Hag dikenal sebagai pelatih yang tegas. Ia tanpa ragu memberikan hukuman jika pemain tidak disiplin.

Cristiano Ronaldo merasakan ketegasan Ten Hag ketika masih bermain untuk Manchester United. Ten Hag yang berada bersama pihak klub merasa kesal dengan tindakan Ronaldo masuk ke ruang ganti meskipun pertandingan belum berakhir.

Baca Juga:

Jose Mourinho bicara soal Meredupnya Karier Jadon Sancho di Manchester United

Emoh Lama Menganggur, Thomas Tuchel Ngebet Latih Manchester United

Manchester United Terancam Tak Bisa Bermain di Liga Europa, INEOS Negosiasi dengan UEFA

Ronaldo pun memilih mengakhiri kontraknya di Manchester United pada musim dingin 2023. Kemudian, ia pindah ke Al Nassr dan menjadi satu di antara pemain dengan gaji tertinggi di dunia.

Selain Ronaldo, pemain Manchester United lainnya, Jadon Sancho, juga berseberangan dengan Ten Hag. Ia enggan meminta maaf setelah menuding Ten Hag sebagai pembohong.

Walhasil, Sancho tersisih dari skuad utama. Sekarang, ia dipinjamkan ke Borussia Dortmund.

Menariknya, kedua pemain tersebut baru saja merasakan hal yang sama. Ronaldo dan Sancho sama-sama gagal menjadi juara.

Al Nassr kalah dalam adu tendangan penalti saat menghadapi Al Hilal pada final King's Cup. Sebelumnya, Al Nassr juga gagal menjadi juara Liga Arab Saudi.

Sejauh ini, Ronaldo belum bisa membawa Al Nassr meraih titel. Meskipun, pemain asal Portugal itu tampil tajam dengan 44 gol dari 45 laga musim ini.

Hal yang sama juga dialami Jadon Sancho. Striker asal Inggris itu gagal membawa Borussia Dortmund mengalahkan Real Madrid di final Liga Champions. Dortmund kalah dengan skor 2-0.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Sementara itu, Erik ten Hag justru meraih hasil yang sebaliknya. Ten Hag berhasil mempersembahkan trofi Piala Fa untuk Manchester United. Dengan demikian, selama dua musim menukangi Manchester United, Ten Hag telah memberikan dua gelar.

Keberhasilan itu membuat arah angin mulai berubah. Kabarnya, manajemen Manchester United kembali mempertimbangkan masa depan Ten Hag setelah sebelumnya cenderung melakukan pemecatan setelah final Piala FA.

Manhester united Jadon Sancho Erik ten Hag Cristiano Ronaldo Manchester United
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.870

Berita Terkait

Berita
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Fans MU merapat. Kalian bisa ke Old Trafford dengan modal main gim sepak bola virtual
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Inggris
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Ruben Amorim mengatakan antara dua pemain Everton Idrissa Gueye dan Michael Keane menunjukkan hasrat menang yang menggebu-gebu.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Inggris
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi
Pelatih Manchester United Ruben Amorim menilai tim asuhannya layak kalah setelah takluk 0-1 dari Everton pada laga pekan ke-12 Premier League di Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi
Inggris
Kejadian Langka di Old Trafford, Idrissa Guaye Diusir Wasit karena Ribut dengan Rekan Setim
Laga Manchester United melawan Everton di Old Trafford, Selasa (25/11) dini hari WIB, diwarnai kejadian menarik ketika pemain tim tamu Idrissa Gueye diusir wasit setelah memukul rekan setimnya.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Kejadian Langka di Old Trafford, Idrissa Guaye Diusir Wasit karena Ribut dengan Rekan Setim
Inggris
Setelah 17 Kali Gagal, David Moyes Akhirnya Bisa Menang di Old Trafford
David Moyes telah gagal meraih kemenangan dalam 17 pertandingan Premier League sebelumnya di Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Setelah 17 Kali Gagal, David Moyes Akhirnya Bisa Menang di Old Trafford
Hasil akhir
Hasil Premier League: Lawan 10 Pemain Everton, Manchester United Tumbang di Old Trafford
Manchester United kalah tipis 0-1 dari Everton di laga lanjutan Premier League, Selasa (25/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Hasil Premier League: Lawan 10 Pemain Everton, Manchester United Tumbang di Old Trafford
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester United vs Everton, Live Sebentar Lagi
Nonton Manchester United vs Everton dini hari ini! Simak jadwal lengkap dan link streaming resmi Premier League 2025/2026. MU incar tiga poin untuk tembus zona Liga Champions bertepatan dengan satu tahun kepemimpinan Ruben Amorim!
Johan Kristiandi - Senin, 24 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester United vs Everton, Live Sebentar Lagi
Inggris
Ruben Amorim Berikan Kabar Buruk untuk Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee
Ruben Amorim memberi sinyal buruk untuk Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee terkait posisi mereka di skuad utama Manchester United. Simak alasan mengejutkannya jelang bursa transfer!
Johan Kristiandi - Senin, 24 November 2025
Ruben Amorim Berikan Kabar Buruk untuk Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee
Inggris
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Manchester United vs Everton
Prediksi superkomputer Opta untuk duel Manchester United vs Everton mengejutkan! MU diunggulkan besar untuk menang pada laga Premier League dini hari ini. Cek peluang lengkap dan analisisnya di sini!
Johan Kristiandi - Senin, 24 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Manchester United vs Everton
Jadwal
Link Streaming Manchester United vs Everton, Selasa 25 November 2025
Nonton Manchester United vs Everton dini hari ini! Simak link streaming resmi, jadwal lengkap, dan misi Setan Merah mendekati zona Liga Champions pada pekan ke-12 Premier League 2025/2026.
Johan Kristiandi - Senin, 24 November 2025
Link Streaming Manchester United vs Everton, Selasa 25 November 2025
Bagikan