Timnas Indonesia
Erick Thohir Pastikan Daftar Staf Kepelatihan Timnas Indonesia yang Beredar di Medsos Tidak Benar
BolaSkor.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memastikan bahwa daftar nama tim kepelatihan Timnas Indonesia yang beredar di media sosial itu tidak benar.
Erick Thohir mengatakan staf kepelatihan Timnas Indonesia di bawah arahan Patrick Kluivert akan segera dilengkapi. Sejauh ini asisten pelatih yang terkonfirmasi akan membantu Kluivert di Timnas Indonesia adalah Alex Pastoor dan Danny Landzaat.
Terbaru, Quentin Jakoba, lewat akun Instagram pribadinya mengonfirmasi akan membantu Kluivert sebagai pelatih fisik. Kluivert dan Jakoba pernah kerja bareng di Adana Demirspor.
"Alex Pastoor, nanti Februari datang karena memang tanda tangannya kemarin setelah dengan Coach Patrick," kata Erick Thohir.
Baca Juga:
Kenal Patrick Kluivert, Quentin Jakoba Jadi Pelatih Fisik Timnas Indonesia
Tegas, Patrick Kluivert Tidak Panggil Pemain ke Timnas Indonesia jika Jarang Main Bersama Klub
Patrick Kluivert Akui sedang Yakinkan Jairo Riedewald untuk Perkuat Timnas Indonesia
"(Dalam) 1-2 hari ini saya juga sudah tanda tangan tambahan, ada performance coach (pelatih fisik) dan pelatih goalkeeper. Nanti biar coach Patrick yang umumkan, bukan saya. Kita juga nanti ada video analis."
"Untuk proses perekrutan pelatih lokal, sesuai kesepakatan melalui interview (dengan Patrick Kluivert), nanti kita kasih slot ada dua, nanti tentu kita akan bikin database dan kami serahkan."
"Tapi seleksi langsung oleh Coach Patrick. Jadi PSSI hanya menyodorkan nama, mungkin ada 10 nama, lalu nanti dipilih Coach Patrick. Jadi jangan percaya yang beredar di medsos," tutur Erick Thohir.
Lihat postingan ini di Instagram
Akun X Kolektor Jersey Timnas Indonesia, @Officialkjti, sempat menuliskan daftar staf kepelatihan Timnas Indonesia. Akun tersebut mencoba untuk menanyakan informasi itu ke sejumlah pihak, termasuk wartawan senior, Firzie Idris.

Dalam cuitannya itu, terdapat nama-nama yang tidak asing, seperti Maarten Stekelenburg, Dirk Kuyt, Raphael Maitimo, hingga Irfan Bachdim.
Rizqi Ariandi
7.428
Berita Terkait
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29.500 Tiket Sudah Terjual
Rizky Ridho Menyesal Absen di Laga Persija vs PSIM
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026