Piala AFF 2024
Erick Thohir Minta Timnas Berbenah Usai Gagal ke Semifinal Piala AFF 2024, STY Bakal Dievaluasi
BolaSkor.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan kegagalan Timnas Indonesia melaju ke babak semifinal Piala AFF 2024 harus menjadi bahan evaluasi, termasuk bagi tim pelatih yang dipimpin Shin Tae-yong.
Timnas Indonesia yang menurunkan tim muda di Piala AFF 2024 hanya mampu meraih 4 poin dari 4 pertandingan di Babak Grup B. Indonesia finis di urutan ketiga, di bawah Vietnam (10 poin) dan Filipina (6).
Skuad Garuda sebetulnya berpeluang ke semifinal karena laga penentuan kontra Filipina, Sabtu (22/12), berlangsung di Stadion Manahan, Solo. Namun, Skuad Garuda justru takluk 0-1 dari Filipina oleh gol penalti Bjorn Kristensen di menit ke-63.
"Kalau ditanya, saya maunya menang lawan Myanmar, menang lawan Laos, dan menang lawan Filipina. Kalau ada kalah lawan Vietnam, wajar tim muda. Kalau nanti kita sudah berikan terbaik hingga semifinal lalu kalah, tidak apa-apa tapi kita sudah berjuang beri terbaik," kata Erick Thohir.
Baca Juga:
Hasil Piala AFF 2024: Dikalahkan Filipina, Timnas Indonesia Gagal Temani Vietnam ke Semifinal
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Filipina di Piala AFF 2024
Timnas Indonesia Vs Filipina, STY Akan Turunkan Arhan dan Asnawi sebagai Starter
"Kan sejak awal saya sudah bilang di AFF ini kita targetnya berikan yang terbaik. Kalau bicara berikan yang terbaik, harusnya dengan pelatih dan pemain ini kita harusnya bisa minimal lolos semifinal Piala AFF."
"Jadi di sisi ini tentu PSSI akan lakukan evaluasi," ujar Erick, yang juga hadir langsung di Manahan saat Timnas Indonesia menjamu Filipina.
Meski menurunkan mayoritas para pemain U-22, Timnas Indonesia sejatinya tetap membawa sejumlah pemain berpengalaman, di antaranya Muhammad Ferarri, Pratama Arhan, Asnawi Mangkualam Bahar, Marselino Ferdinan, dan Rafael Struick.
Kelima pemain tersebut cukup matang di Timnas Senior dalam beberapa tahun terakhir. Bahkan, Asnawi tercatat pernah menjadi kapten pertama sebelum kedatangan Jay Idzes.
"Timnas ini diproyeksikan ke SEA Games 2025, sekaligus untuk mempertahankan medali emas," tutur Erick.
Dengan sisa waktu satu tahun menuju SEA Games 2025, Erick berharap para pemain dan tim pelatih bisa memetik pelajaran dari kegagalan di Piala AFF 2024. Sejak digulirkan pada 1996, ini menjadi kali kelima Indonesia gagal ke semifinal, setelah sebelumnya di tahun 2007, 2012, 2014, dan 2018.
Lihat postingan ini di Instagram
"Karena tidak berhasil ke semifinal ajang ini yang kurang lebih persaingannya sama dengan SEA Games nanti, artinya, banyak hal harus segera dibenahi. Waktunya masih cukup. Setahun lagi. Jadi berbenahlah, terutama pelatih juga harus evaluasi," ungkapnya.
Rizqi Ariandi
7.275
Berita Terkait
Cara Menonton dan Link Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam, Live Sebentar Lagi
Kemenpora Targetkan Timnas Putri Indonesia Raih Medali di SEA Games 2025
Cara Menonton dan Link Streaming Real Madrid vs Juventus, Live Sebentar Lagi
Bagi-Bagi Giveaway, Luka Modric Berikan iPhone kepada Para Pemain AC Milan
Superkomputer Berteknologi AI Prediksi Pemenang Duel Real Madrid vs Juventus
Timnas Indonesia U-17 Bertemu Brasil di Piala Dunia U-17 2025, Nova Arianto Jadikan Jepang Inspirasi
Prediksi Pemenang Eintracht Frankfurt vs Liverpool? Superkomputer Punya Jawabannya
Hasil Super League 2025/2026: PSIM Yogyakarta Kembali ke Jalur Kemenangan
Real Madrid vs Juventus: Tidak Ada Kata Takut dalam Kamus Bianconeri
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Ajax Amsterdam: The Blues di Atas Angin