Kualifikasi Piala Dunia 2026

Erick Thohir Minta Shin Tae-yong dan Pemain Timnas Indonesia Lupakan Kontroversi Laga Kontra Bahrain

Erick berharap skuad Timnas Indonesia fokus ke laga berikutnya.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Jumat, 11 Oktober 2024
Erick Thohir Minta Shin Tae-yong dan Pemain Timnas Indonesia Lupakan Kontroversi Laga Kontra Bahrain
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyimak perdebatan tentang kepemimpinan wasit Ahmed Al Kaf yang penuh kontroversi saat memimpin laga lanjutan Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia antara Timnas Indonesia dan Bahrain di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Kamis (10/10).

Dalam pertandingan itu Ahmed terlihat sangat mudah memberikan pelanggaran kepada pemain Bahrain. Hal ini sempat diprotes para pemain Timnas Indonesia termasuk kapten tim, Jay Idzes.

Ahmed juga tidak memberikan tendangan bebas kepada Timnas Indonesia saat Rafael Struick dijatuhkan di dekat kotak penalti Bahrain. Puncak kontroversi Ahmed terjadi saat membiarkan pertandingan berlangsung sampai 110 menit, padahal waktu tambahan hanya diberikan selama enam menit.

Baca Juga:

Erick Thohir Buka Suara Usai Timnas Indonesia Imbang Lawan Bahrain yang Diwarnai Kontroversi Wasit Ahmed Al Kaf

Shin Tae-yong Sentil AFC Usai Timnas Indonesia Dirugikan Wasit Ahmed Al Kaf saat Lawan Bahrain

Geram dengan Wasit Ahmed Al Kaf yang Pimpin Laga Bahrain Vs Timnas Indonesia, Shin Tae-yong: Keputusannya Bias!

Keputusan ini terbilang aneh karena selama injury time tidak ada kejadian atau insiden yang membuat laga terhenti lama. Bahrain akhirnya berhasil mencetak gol untuk menyamakan kedudukan menjadi 2-2 di menit 90+9, atau lebih tiga menit dari waktu yang dialokasikan.

"Ada banyak opini tentang laga Timnas lawan Bahrain itu. Tapi, saya harap para pemain dan tim pelatih sudah lupakan itu," kata Erick Thohir dalam keterangannya, Jumat (11/10).

Erick mengatakan penting bagi skuad Timnas Indonesia untuk move on dari pertandingan kontra Bahrain. Sebab, pada Selasa (15/10), Tim Merah Putih akan bertandang ke Qingdao Youth Football Stadium untuk menghadapi tuan rumah China.

"Susun strategi yang lebih matang untuk hadapi China dalam empat hari lagi."

"Apalagi situasinya berbeda. Mulai dari cuaca, kesiapan fisik, termasuk recovery, hingga lawan yang punya ambisi meraih poin pertamanya. Ini yang harus kita lebih fokus dan waspadai," tutur Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tersebut.

Timnas Indonesia Pssi Bahrain Erick thohir Kualifikasi Piala Dunia 2026 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.357

Berita Terkait

Timnas
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Uji coba digelar dua kali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Inggris
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
elatih Manchester United Ruben Amorim menyoroti masalah utama yang masih menghantui tim asuhannya meski performa mereka sedang membaik.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
Lainnya
Kemenpora Minta PBSI Rombak Tim dan Turunkan Skuad Terbaik di SEA Games 2025
Kemenpora berharap skuad yang diturunkan pada pesta olahraga bergengsi se-Asia Tenggara itu merupakan skuad yang terbaik.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Minta PBSI Rombak Tim dan Turunkan Skuad Terbaik di SEA Games 2025
Ragam
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Arsenal akan menghadapi Sunderland di Stadium of Light pada laga pekan ke-11 Premier League, Minggu (9/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Inggris
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Manchester City akan menjalani laga penting saat menjamu Liverpool di Stadion Etihad pada laga pekan ke-11 Premier League.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Inggris
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Dominik Szoboszlai telah membuktikan dirinya sangat berharga bagi Liverpool musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Bulu Tangkis
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas
Adapun SEA Games 2025 akan digelar di Thailand pada 9-20 Desember 2025.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas
Liga Indonesia
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Persib menang dramatis 3-2 atas Selangor FC di Stadion MBPJ, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Timnas
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) berharap cabang olahraga (cabor) sepak bola bisa membawa pulang medali dari ajang SEA Games 2025.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Bagikan