Erick Thohir Berharap Stadion si Jalak Harupat Tidak Dicoret FIFA untuk Piala Dunia U-20

Harapan itu dilontarkan Erick Thohir setelah melakukan pemantauan secara langsung ke Stadion Si Jalak Harupat.
Frengky AruanFrengky Aruan - Sabtu, 11 Maret 2023
Erick Thohir Berharap Stadion si Jalak Harupat Tidak Dicoret FIFA untuk Piala Dunia U-20
Erick Thohir memantau Stadion Si Jalak Harupat. (Bolaskor.com / Gigi Gaga)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menaruh harapan besar agar Stadion si Jalak Harupat tidak dicoret FIFA di penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023. Harapan itu dilontarkan Erick Thohir setelah melakukan pemantauan secara langsung ke Stadion milik pemerintah Kabupaten Bandung itu.

Erick Thohir datang didampingi Ketua INAFOC, Zainudin Amali, Wakil Ketua PSSI Ratu Tisha, Kapolda Jabar, Suntana hingga Bupati Bandung, Dadang Supriatna.

"Ini adalah Stadion kedua yang kita lihat hari ini. Tadi kita ke Sumsel melihat Jakabaring, bersama pak Menpora dan ibu sebagai Wakil Pak Basuki (Essy Asiah selaku Direktur Prasarana Strategis Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR). Kita hadir ke sini karena peduli ingin memastikan ada pendamping dan ada hal-hal yang tidak diinginkan, kita bisa perbaiki sedini mungkin," kata Erick Thohir di sela-sela pemantauan.

Baca Juga:

Erick Thohir Sebut Stadion Sriwijaya Jakabaring Kondisinya Baik dengan Sedikit Catatan

Timnas Putri Indonesia U-20 Tutup Kualifikasi dengan Kemenangan 4-0 atas Singapura

Pria yang juga sebagai Ketua Penyelenggara Piala Dunia U-20 2023 ini berkeinginan si Jalak Harupat bisa menunjukan kesiapannya ketika FIFA melakukan pemantauan langsung pada 21-27 Maret 2023 mendatang.

"Maka kami bersungguh-sungguh di sini untuk mendukung Pemda. Dan tentu apa yang sudah dilakukan pemerintah pusat, untuk memastikan enam stadion, salah satunya kebanggaan kita, si Jalak Harupat yang Jadi kebanggaan warga Jabar, jangan jadi stadion yang FIFA coret. Kejuaraan U-20 ini event yang terakhir datang di Asia Tenggara itu 23 tahun lalu. Dan belum tentu datang lagi ke Indonesia. Jadi ini perlu keseriusan," tuturnya.

Ketua INAFOC, Zainudin Amali mengatakan kehadirannya ini hanya ingin melihat komitmen Pemerintah Daerah. Diharapkan bisa dijalankan dengan baik karena sudah ditandatangani melalui host city aggrement.

"Pemerintah pusat juga ada bagiannya, sehingga sesuai dengan apa yang diharapkan oleh FiFA, stadion yang akan digunakan U-20 itu sesuai dengan jadwalnya," kata Zainudin Amali.

Disisi lain, Direktur Prasarana Strategis Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR, Essy Asiah memastikan akan berupaya keras memenuhi segala kekurangan yang terdapat pada Stadion si Jalak Harupag.

"Catatannya yang kemarin itu, yang dibantu oleh Pemda itu trek atletik kita minta tanggal 17 maret selesai. Kemudian ada beberapa item di media tribun, di kursi VIP juga kita tangani juga, dan itu akan datang juga untuk kursinya, dan beberapa itu menurunkan kaca pembatas, itu dibawah satu meter."

"Terus kemudian yang paling penting itu aspal untuk keluar masuk, tanggal 17 itu harus sudah selesai, sehingga pas FIFA ke sini sudah selesai," bebernya.

Setelah itu, rombongan Erick Thohir menuju Ciumbuleuit untuk melakukan pertemuan dengan suporter fanatik Persib Bandung. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Pssi Erick thohir Piala dunia u-20 Stadion si jalak harupat Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Inggris
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Arsenal mengukir catatan spektakuler dengan selalu menang dalam 10 laga beruntun di semua kompetisi.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Italia
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Pelatih AC Milan Massimiliano Allegri dikabarkan masih mengevaluasi opsi di posisi penyerang tengah.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Inggris
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Ruben Amorim menanggapi kritik yang dilontarkan oleh Cristiano Ronaldo.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Liga Europa
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Lille dan Go Ahead Eagles yang diperkuat Calvin Verdonk dan Dean James kalah di Liga Europa.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Jadwal siaran langsung Liga Europa pekan ini lengkap! Verdonk berpeluang starter, Roma dalam tekanan, hingga big match lainnya. Cek link nonton di sini!
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Spanyol
Manuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Real Madrid bergerak cepat mengamankan Dayot Upamecano yang belum sepakat kontrak baru di Bayern. Transfer gratis ini bisa jadi kejutan besar musim panas mendatang.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Manuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
PSBS Biak menang 2-1 atas Persita. Hasil ini juga membuat PSBS keluar dari zona degradasi.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
Italia
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
AC Milan aktif di bursa transfer. Lima bek tengah masuk radar Rossoneri untuk memperkuat lini pertahanan. Siapa yang paling dekat direkrut?
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil akhir
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Kemenangan di kandang Selangor FC membuat Persib kian dekat dengan babak 16 besar.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Piala Dunia
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Lionel Messi menyebut Piala Dunia sebagai puncak karier. Cristiano Ronaldo justru punya pandangan berbeda. Perdebatan panas kembali mencuat!
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Bagikan