Eric Bailly Absen Bela Manchester United Di Pertengahan Musim
Eric Bailly Absen Bela Manchester United Di Pertengahan Musim- Entah kabar buruk atau baik, bek baru andalan Manchester United, Eric Bailly, dipastikan absen dari semua laga klub pada Januari nanti.
Hal ini dipastikan setelah Timnas Pantai Gading lolos ke fase final Piala Afrika 2017 dan ironisnya, Bailly adalah sosok tak tergantikan di jantung pertahanan Setan Merah sejak awal musim.
Kepastian ini terjadi ketika Pantai Gading menahan imbang 1-1 Sierra Leone dan membuat agregat untuk Bailly dkk 2-1.
Bailly dipastikan akan pergi untuk sementara dari Man United selama satu bulan mulai dari 14 Januari. Itu akan jadi momen-momen penting dan jika tak seksama, Man United bisa mendapat risiko.
Pada bulan tersebut, Man United harus menghadapi rival abadinya Liverpool. Selain Liverpool, Man United juga akan menghadapi Stoke City, Hull City, dan Leicester City pada bulan tersebut.
Sudah banyak fans yang meminta Man United membeli bek tengah berkualitas pada Januari untuk menambal posisi yang ditinggalkan pemain 22 tahun tersebut. Namun, sepertinya itu akan sulit terjadi.
Pada akhirnya, Man United masih punya Chris Smalling dan Phil Jones yang masih bisa bermain untuk menjadi pelapis Bailly.
1.688
Berita Terkait
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Liverpool Tepat di Bawah Manchester United
Legenda Manchester United Patrice Evra Guncang Liga Kita Festival di Jakarta
Manchester United Masih Punya Banyak Masalah
Pertama Kali di Era Ruben Amorim, Manchester United Tak Terkalahkan di Lima Laga Beruntun Premier League
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Keputusan Gabung Manchester United Dipertanyakan, Leny Yoro Menyesal Tolak Real Madrid?
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United