Enggan Kembali ke Barcelona, Sergino Dest Berharap Dipermanenkan Milan
BolaSkor.com - Pemain muda asal Amerika Serikat, Sergino Dest, buka suara soal transfernya dari Barcelona ke AC Milan. Ia berharap menjadi penggawa permanen Rossoneri.
AC Milan memboyong Sergino Dest jelang penutupan bursa transfer musim panas lalu. Sebelumnya, Dest sudah sering dikabarkan akan meninggalkan Barcelona. Sang pemain tidak masuk dalam rencana Xavi Hernandez.
Dalam kesepakatan antara Milan dan Barcelona, Dest datang dengan status pinjaman. Il Diavolo Rosso bisa menebus sang pemain dengan harga 20 juta euro.
Baca Juga:
Hasil Pertandingan: AC Milan dan Barcelona Raih Kemenangan
Bagi Dest, tawaran dari Milan adalah peluang baru dalam kariernya. Ia menegaskan akan berusaha meyakinkan Milan untuk menebusnya.
"Saya benar-benar bahagia bisa bergabung dengan klub ini," ujar Dest seperti dilaporkan Sportsmole.
"Ada klausul penebusan permanen dalam kesepakatan Milan dan Barcelona. Jadi, saya berharap Milan memermanenkan saya," timpal sang bek.
"Saya benar-benar ingin bermain di sini. Saya akan bekerja keras dan memberikan yang terbaik untuk bisa bertahan di sini," tegas pemain 21 tahun tersebut.
Barcelona memboyong Sergino Dest dari Ajax Amsterdam pada musim panas 2020. Ketika itu, sang bek didatangkan dengan mahar 21 juta euro. Selama membela Barca, Dest mencatatkan 71 penampilan dengan torehan tiga gol dan empat assist.
Johan Kristiandi
18.182
Berita Terkait
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Rekor Positif AC Milan Diuji Como, Max Allegri Bicara Perubahan Taktik
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Prediksi dan Statistik Laga Serie A Como vs AC Milan: Adu Rekor Kandang dan Tandang
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter