Endrick, Wonderkid Brasil dengan Banderol 40 Juta Euro dan Diincar Real Madrid

Real Madrid kembali tertarik kepada talenta dari Brasil.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 27 Januari 2022
Endrick, Wonderkid Brasil dengan Banderol 40 Juta Euro dan Diincar Real Madrid
Endrick (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Mengumpulkan bakat dari Brasil bak menjadi hobi untuk Real Madrid dalam menyiapkan skuad masa depan. Terlebih saat ini dua nama dari Brasil, Vinicius Junior dan Rodrygo Goes, ada di tim utama Los Blancos.

Di antara keduanya Vinicius berkembang lebih pesat dan musim ini jadi kunci permainan Madrid besutan Carlo Ancelotti. Vinicius telah mencetak 15 gol dan memberikan 10 assists dari 30 laga di seluruh kompetisi.

Tak bosan dengan talenta dari Negeri Samba, Madrid saat ini kembali kepincut dengan satu nama dari Brasil. Dia adalah wonderkid Palmeiras, Endrick yang baru berusia 15 tahun dan sudah dipantau pemandu bakat klub-klub Eropa.

Endrick berposisi sebagai penyerang dan musim ini bermain di Brazilian Serie A usia muda. Teranyar, Endrick mencetak gol indah melawan Oeste di turnamen junior Copinha dan gol itu bernilai kandidat pemenang Puskas Award.

Baca Juga:

Timnas Brasil Tolak Lobi Real Madrid

Percaya Diri, Real Madrid Sering Bicarakan Keberhasilan Datangkan Kylian Mbappe

Kompetisi Kian Sulit, Ancelotti Syukuri Hasil Imbang yang Diraih Madrid

Endrick

Barcelona dan Manchester United dikabarkan tertarik juga kepada Endrick. Kendati demikian menurut aturan FIFA, mengenai usia transfer internasional, transfer dapat terjadi ketika Endrick berusia 18 tahun.

Endrick yang punya rata-rata catatan hampir mencetak satu gol per laganya dengan tim muda Palmeiras, telah tampil lebih dari 50 kali untuk klub. Aksinya di Copinha, turnamen U-20 di Brasil yang pernah juga diikuti Vinicius dan Casemiro, dinanti.

Menurut kabar dari Marca banderol pemain muda itu mencapai 30-40 juta euro. Itu cukup membawanya dari Palmeiras, tetapi klub juga bisa menaikkan harganya apabila perkembangan Endrick semakin pesat di masa depan.

Madrid, dengan pengalaman mereka merekrut talenta dari Brasil dari Vinicius, Rodrygo, hingga Reinier Jesus, terdepan dalam perburuan Endrick. Apalagi dalam skuad saat ini ada pemain senior Brasil seperti Marcelo, Casemiro, dan Eder Militao.

Breaking News Real Madrid Endrick
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.242

Berita Terkait

Liga Indonesia
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Persija Jakarta mendatangkan bomber tajam asal Maroko, Alaeddine Ajaraie. Ia datang untuk membawa Persija ke tangga juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Inggris
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Rene Meulensteen meyakini bahwa Senne Lammens belum cukup bagus untuk menjadi kiper pilihan utama Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Timnas
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Jelang Piala AFF 2026, pelatih Singapura, Gavin Lee, memuji kiprah John Herdman, nakhoda baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Persija resmi mendatangkan Alaeddine Ajaraie. Penyerang tajam asal Maroko yang teruji di Liga India.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Timnas
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia akan memainkan laga perdananya di Piala AFF 2026 menghadapi Kamboja pada 27 Juli mendatang.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Italia
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Mike Maignan tampil luar biasa dengan berhasil mengamankan tujuh dari delapan tembakan on target Como.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Timnas
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Rizky Ridho percaya diri menatap Piala AFF 2026 bersama pelatih baru Timnas Indonesia asal Inggris, John Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Berita
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Indonesia Rising Stars Award menjadi terobosan cemerlang dari Sarga.co untuk mengapresiasi insan berkuda di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Lainnya
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
Bandung bjb Tandamata akan menghadapi Medan Falcons (16/1) dan Jakarta Electric PLN Mobile (17/1) di seri Medan.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
Spanyol
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Beberapa nama muncul sebagai opsi potensial menjadi kandidat pelatih baru di Real Madrid.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Bagikan