Emre Can Resmi Berseragam Juventus
BolaSkor.com- Juventus remsi mengumumkan Emre Can sebagai rekrutan baru mereka. Pemain asal Jerman tersebut telah lolos tes medis di Turin, Kamis (21/6).
Bianconeri merekrut Can dengan kontrak berdurasi empat musim hingga 30 Juni 2022. Status Can sebagai pemain Juventus bakal dimulai pada 1 Juli 2018.
Kepastian Can berseragam Juventus diumumkan Bianconeri melalui situs resminya. Mantan pemain Bayer Leverkusen itu memutuskan untuk hengkang dari Liverpool setelah membela The Reds selama empat musim.
Bersama Liverpool, Can sudah membukukan 150 penampilan dan 14 gol sejak 2014. Berkat penampilan impresifnya, Can sempat menjadi idola bagi publik Anfield.
Semasa berseragam Liverpool, Can juga memperoleh penghargaan individu yakni Gol Terbaik Premier League musim 2016-2017 saat melakukan tendangan overhead. Adapun di tim nasional, Can sempat menjuarai Piala Konfederasi pada 2017 bersama Jerman. Namun, Can tak masuk dalam skuat Joachim Low untuk Piala Dunia 2018.
Juventus menjadi klub keempat Can selama berkarier di level profesional. Sebelumnya Can pernah berseragam Bayern Munchen, Bayer Leverkusen, dan Liverpool hingga kini menjadi bagian dari Bianconeri.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI