Emre Can Ajukan Syarat untuk Bertahan di Liverpool


BolaSkor.com - Pihak Liverpool sementara bisa sedikit lega terkait masa depan Emre Can yang sempat tidak jelas. Can disebut masih ingin bertahan bersama Liverpool dan bersedia meneken perpanjangan kontraknya.
Saat ini Can memang belum menandatangani perpanjangan kontrak yang sudah memasuki tahun terakhir. Pada saat masa depan gelandang asal Jerman belum jelas, tak sedikit klub yang menyatakan berminat menggaet Can, seperti Juventus.
Saat ini, Can dan Liverpool dikabarkan tengah melakukan pembicaraan lanjutan soal kontrak baru. Pada pertemuan sebelumnya, Can tak setuju dengan tawaran klub. Kala itu, Liverpool tak mencantumkan release clause dalam kontrak, meski itu merupakan permintaan Can.
Namun belakangan, seperti yang dilansir The Mirror, gelandang berusia 23 tahun itu menyatakan bersedia menandatangi kontrak baru dengan syarat tuntutan gaji sebesar 150 ribu pound per pekan disetujui.
Can bergabung dengan Liverpool dari Bayer Leverkusen pada 2014. Kontraknya bersama Liverpool akan habis pada musim panas mendatang.
Yusuf Abdillah
9.380
Berita Terkait
Link Streaming Liverpool vs Manchester United, Minggu 19 Oktober 2025

Prediksi dan Statistik Liverpool vs Manchester United: Bangkit atau Semakin Terpuruk

Waspada Manchester United, Liverpool Siap Bangkit di Anfield
Fans Manchester United Harus Menerima Fakta: Roda Berputar, Liverpool Kini di Atas Red Devils
Belum Tampil Sesuai Standar Liverpool, Arne Slot Disarankan Cadangkan Jeremie Frimpong
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United

Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham

Rekrut 9 dan Lepas 10 Pemain, Liverpool Tengah Membentuk Skuad Juara Baru

Florian Wirtz Belum Cetak Gol dan Beri Assist, Liverpool Dinilai Kemahalan Membelinya
