Eks Pemain Timnas Prancis Pertegas Predikat Raja Kecil Kylian Mbappe di PSG

Kylian Mbappe dinilai pemalas dan tidak mau berusaha di Paris Saint-Germain (PSG).
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 15 Desember 2023
Eks Pemain Timnas Prancis Pertegas Predikat Raja Kecil Kylian Mbappe di PSG
Kylian Mbappe (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Paris Saint-Germain (PSG) memastikan tempat di 16 besar Liga Champions dengan hasil imbang 1-1 melawan Borussia Dortmund, Kamis (14/12) dini hari WIB di Signal Iduna Park. PSG besutan Luis Enrique lolos dengan catatan.

Sorotan khusus terutamanya diberikan kepada bintang PSG, Kylian Mbappe. Pemain berusia 24 tahun dinilai oleh Christophe Dugarry, eks pemain timnas Prancis, sebagai pemain yang 'pemalas' karena tak memiliki usaha untuk membantu tim dalam fase bertahan.

Karakter Mbappe dipertanyakan saat ia seyogyanya jadi pemimpin skuad PSG, khususnya setelah ditinggal Lionel Messi dan Neymar. Mbappe tidak membantu tim dalam fase bertahan, ikut mengejar atau melakukan pressing (menekan) lawan khususnya bek-bek yang membangun serangan.

Mbappe dinilai terlalu bermain individu dengan kualitas yang dimilikinya. Komentar dari Dugarry kian menegaskan predikat raja kecil Mbappe di PSG.

Baca Juga:

Hasil Liga Champions: Kemenangan Semu AC Milan, Barcelona Tumbang

Hasil Liga Champions: Manchester United Tidak Lolos 16 Besar, Inter Milan Gagal Juara Grup

Barcelona 2-4 Girona: Derby Catalunya Milik Blanquivermells

"Saya menyalahkan dia atas sikapnya. Saya memahami bahwa statistik penting baginya. Dia tahu ini adalah pertandingan yang diharapkan," papar Dugarry di Goal.

"Dia harus menjadi pemimpin tim PSG ini dan ketika saya mendengar 'pemimpin', saya mendengar 'teladan'. Kualitasnya tidak dipertanyakan, tapi contohnya belum ditunjukkan."

"Dia adalah seorang anak yang tidak peduli dengan tugas bertahan apapun. Dia tidak berusaha ketika seorang bek melewati tiga, empat, lima meter darinya."

"Saya melihat Mbappe yang pasif. Dia hanya memarahi rekan satu timnya di akhir untuk mengeluh. Saya ingin mengatakan kepadanya bahwa dia seharusnya melakukan itu sebelumnya. Saya tidak melihatnya menekan (Niklas) Sule dan (Mats) Hummels. Saya sangat, sangat kecewa dengan sikapnya."

"Dia harus berpikir bahwa seorang pemimpin harus memberi contoh dan merasa prihatin. Saya ingat Zizou. Ketika Anda melihatnya berusaha begitu keras, banyak berlari, banyak bertahan, Anda harus bergerak. Zizou adalah seorang kolektif, dia adalah seorang individualis," pungkas Dugarry.

PSG lolos sebagai runner-up grup dan akan memainkan play-off melawan salah satu tim dari peringkat tiga grup Liga Champions, di antara Galatasaray, Lens, Braga, Benfica, Feyenoord, AC Milan, Young Boys, dan Shakhtar Donetsk.

Kylian Mbappe PSG Liga Champions
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.251

Berita Terkait

Liga Champions
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Toni Kroos meragukan peluang Barcelona menjuarai Liga Champions musim ini. Meski tampil dominan di Spanyol, Blaugrana dinilai bakal kesulitan di Eropa.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Spanyol
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Final Piala Super Spanyol akan digelar 12 Januari. Kylian Mbappe berpeluang memperkuat Real Madrid saat menghadapi Barcelona dalam duel panas El Clasico di laga puncak. Simak jadwal dan kabar terbarunya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Ragam
7 Pemain Paling Bersinar pada 2025
Tahun 2025 akan berakhir dan pada 2025 merupakan momen bagi pemain-pemain tertentu menunjukkan kualitasnya. Siapa saja pemain tersebut?
Arief Hadi - Rabu, 31 Desember 2025
7 Pemain Paling Bersinar pada 2025
Ragam
7 Penyerang Terbaik Dunia pada 2025
Dikagumi saat mencetak gol khususnya gol penentu kemenangan, peran penyerang sangat disorot. Berikut penyerang-penyerang terbaik dunia pada 2025.
Arief Hadi - Rabu, 31 Desember 2025
7 Penyerang Terbaik Dunia pada 2025
Ragam
7 Bek Terbaik Dunia pada 2025
Punya peran besar menjadi palang pintu terakhir pertahanan, berikut bek-bek terbaik dunia pada 2025.
Arief Hadi - Selasa, 30 Desember 2025
7 Bek Terbaik Dunia pada 2025
Prancis
Globe Soccer Awards: Lamine Yamal Penyerang Terbaik, Ousmane Dembele Tutup 2025 dengan hat-trick Penghargaan
Globe Soccer Awards 2025 berlangsung di Dubai, Uni Emirat Arab, dengan penghargaan puncak dimenangi penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Ousmane Dembele.
Arief Hadi - Senin, 29 Desember 2025
Globe Soccer Awards: Lamine Yamal Penyerang Terbaik, Ousmane Dembele Tutup 2025 dengan hat-trick Penghargaan
Ragam
5 Pesepak Bola dengan Nilai Termahal di Dunia pada 2025
Berikut adalah daftar lima pemain dunia dengan nilai termahal di dunia pada 2025.
Yusuf Abdillah - Minggu, 28 Desember 2025
5 Pesepak Bola dengan Nilai Termahal di Dunia pada 2025
Sosok
5 Penyerang Termahal Sepanjang Masa dalam Sejarah Sepak Bola Dunia
Penyerang-penyerang termahal sepanjang masa yang tercatat dalam sejarah sepak bola dunia. Siapa saja?
Arief Hadi - Jumat, 26 Desember 2025
5 Penyerang Termahal Sepanjang Masa dalam Sejarah Sepak Bola Dunia
Spanyol
Rayakan Ulang Tahun, Kylian Mbappe Samai Rekor Sang Idola
Kylian Mbappe merayakan ulang tahun ke-27 dengan menyumbang satu gol saat Real Madrid memetik kemenangan 2-0 atas Sevilla di Stadion Bernabeu.
Yusuf Abdillah - Minggu, 21 Desember 2025
Rayakan Ulang Tahun, Kylian Mbappe Samai Rekor Sang Idola
Spanyol
Alasan Kylian Mbappe Meniru Gaya Selebrasi Cristiano Ronaldo
Kylian Mbappe meniru selebrasi Cristiano Ronaldo setelah mencetak gol ke gawang Sevilla. Ternyata ini alasan emosional sang bintang Real Madrid.
Johan Kristiandi - Minggu, 21 Desember 2025
Alasan Kylian Mbappe Meniru Gaya Selebrasi Cristiano Ronaldo
Bagikan