Eks Manchester United Bikin Ulah di Olimpique Lyon
BolaSkor.com - Eks penggawa Manchester United, Memphis Depay, dikabarkan akan menerima sanksi setelah mangkir dari latihan awal Olimpique Lyon untuk menghadapi musim 2018-2019. Nantinya, sang pemain mendapatkan hukuman berupa denda.
Pemain asal Belanda tersebut adalah satu-satunya pemain yang tak terlihat batang hidungnya di tempat latihan Lyon. Hal itu dikonfirmasi langsung oleh manajer Lyon, Bruno Genesio.
Pemain yang digaet pada Januari 2017 tersebut mendapatkan jatah libur selama lima pekan, sama seperti penggawa Les Gones yang lain. Namun, sang pemain dikabarkan belum kembali dari masa liburannya.
"Satu dari 27 pemain hilang. Dia akan mendapatkan hukuman secara finansial ketika kembali. Dia memiliki lima pekan untuk berlibur sama seperti yang lain," sebut Genesio seperti dikabarkan TalkSport.
Absennya Depay dari latihan perdana Lyon memunculkan banyak persepsi. Satu di antara yang paling nyaring terdengar adalah pemain asal Belanda tersebut tengah melakukan negosiasi dengan klub yang tertarik kepadanya.
Ya, Memphis Depay tampil impresif pada musim 2017-2018. Kendati sempat melempem di Manchester United, pemain 24 tahun tersebut mengemas 22 gol dan 17 assist dalam 51 pertandingan. Tidak heran sejumlah klub dari Italia dan Inggris dikabarkan kepincut kepada talenta Depay.
Johan Kristiandi
17.865
Berita Terkait
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar