Eks Kapten Chelsea Sebut Posisi Maurizio Sarri Dalam Bahaya
BolaSkor.com - Mantan kapten Chelsea, John Terry, mengomentari manajer eks timnya itu, Maurizio Sarri. Menurut Terry, Sarri berada dalam posisi cukup terdesak.
Kondisi ruang ganti Chelsea tengah menjadi sorotan setelah laga melawan Manchester City. Pada partai final Piala Liga Inggris 2018-2019 itu, The Blues kalah adu penalti.
Cerita bermula ketika Maurizio Sarri menggantikan Kepa Arrizabalaga dengan Willy Caballero. Kiper utama Chelsea itu tidak terima posisinya diganti.
Kondisi tersebut pun menjadi sorotan setelah laga usai. Banyak yang menilai situasi di ruang ganti Chelsea tengah memanas karena hal itu.
Baca Juga:
Penjelasan Kepa Arrizabalaga soal Insiden Tak Mau Diganti
Ross Barkley Bandingkan Maurizio Sarri dengan Pep Guardiola
John Terry pun mengomentari situasi Chelsea saat ini. Menurut eks kapten timnas Inggris tersebut, Sarri tengah berada dalam kondisi cukup sulit.
"Konflik dengan Kepa Arrizabalaga membuat Maurizio Sarri berada dalam kondisi sulit. Saya terkejut Sarri tidak memaksanya keluar," tutur John Terry kepada Sky Sports.
"Menarik untuk melihat yang terjadi pada 24 jam ke depan. Ini bukanlah akhir, kondisi itu membuat performa apik Chelsea tertutupi. Mengecewakan, mari lihat selanjutnya."
"Apabila berada di ruang ganti Chelsea, saya akan meminta manajer untuk mengatasi situasi seperti itu secepat mungkin," lanjut John Terry.
Posisi Maurizio Sarri sendiri dikabarkan berada di ujung tanduk. Chelsea ditengarai tengah mencari pengganti Sarri dengan Zinedine Zidane dan Frank Lampard masuk sebagai kandidat.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
NOC Indonesia Yakin Kepemimpinan Sheikh Joaan Al Thani Perkuat Posisi Asia di Panggung Olahraga Dunia
AC Milan Gigit Jari, Leon Goretzka Lebih Pilih Gabung Atletico Madrid
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur
Ivan Perisic Sulit Digapai, Inter Milan Beralih ke Jebolan Akademi Arsenal
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A