Eks CEO Juventus Selangkah Lagi Gabung Inter Milan
BolaSkor.com - Calciomercato mengabarkan pada Senin (29/10), eks CEO Juventus, Giuseppe Marotta, selangkah lagi bergabung dengan Inter Milan. Namun, Marotta masih mengurus surat keluar dari I Bianconeri.
Kabar mengenai bergabungnya Giuseppe Marotta ke Inter Milan berembus kencang dalam beberapa pekan terakhir. Ucapan presiden anyar I Nerazzurri, Steven Zhang, menjadi alasan.
Saat menjadi presiden baru Inter Milan, Steven Zhang menyinggung nama Giuseppe Marotta. Zhang menilai Marotta sebagai pribadi yang luar biasa.
Pernyataan Steven Zhang itu tidak berlebihan. Giuseppe Marotta merupakan satu di antara sosok yang membangun ulang Juventus pasca Calciopoli.
Di bawah pimpinan Giuseppe Marotta, Juventus berhasil membangun ulang nama baik yang hancur akibat Calciopoli. I Bianconeri memenangi Scudetto tujuh kali beruntun.
Akan tetapi, kebersamaan Giuseppe Marotta dengan Juventus berakhir pada Oktober 2018. Marotta ditengarai berselisih paham dengan Presiden I Bianconeri, Andrea Agnelli.
Giuseppe Marotta tidak butuh waktu lama untuk mencari pekerjaan baru. Inter Milan dan Manchester United dikabarkan berebut jasa pria 61 tahun itu.
Meski begitu, Giuseppe Marotta hampir pasti memilih Inter Milan dibandingkan Manchester United. Faktor lingkungan diprediksi menjadi alasan Marotta.
Menurut Corriere della Serra, Giuseppe Marotta harus menemui Juventus terlebih dulu. Marotta wajib menyelesaikan masalah kontrak di Allianz Stadium.
Setelah itu, Giuseppe Marotta baru bisa bergabung dengan Inter Milan. Namun, I Nerazzurri telah memiliki CEO dalam diri Alessandro Antonello.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues