Eko Yuli Ingin Lampaui Catatan Asian Games di SEA Games 2019
BolaSkor.com - Lifter Indonesia, Eko Yuli Irawan, mematok target tinggi pada SEA Games 2019. Atlet asal Lampung ingin jumlah angkatannya melebihi saat Asian Games 2018.
Saat Asian Games 2019, Eko berhasil mengangkat 141 kg pada snatch. Sementara itu, pada clean and jerk, atlet angkat besi berusia 29 tahun tersebut mengangkat 170 kg.
Baca Juga:
Gagal Pindah, Barcelona Kejar Neymar Kembali di Tahun 2020
Semifinal US Open 2019: Sempat Ketinggalan 0-4, Rafael Nadal ke Final
Demi mewujudkan kembali hal tersebut, Eko kini memokuskan latihan pada kekuatan. Sebelum tampil di SEA Games 2019, Eko akan melakkan uji coba pada Kejuaraan Dunia Senior 2019 di Thailand.
"Fokus saat ini meningkatkan total angkatan, tetapi itu harus berjenjang. Yang pasti bisa seperti Asian Games lalu bisa 315kg atau 312 kg sudah bagus. Target SEA Games bisa lebih dari itu," ujar Eko.
Masalah kekuatan diakui pelatih angkat besi Indonesia, Dirdja Wihardja, menjadi fokus sebelum SEA Games 2019. Di waktu tersisa, seluruh atlet akan lebih difokuskan meningkatkan power.
"Sisa dua setengah bulan ini lebih ke peningkatan power, nanti total angkatan otomatis bisa naik," ujar Dirdja.*
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat