Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani, Ezra Walian Dapat Pengecualian dari Indra Sjafri
BolaSkor.com - Tiga pemain yang berkarier di luar negeri, yakni Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani, Ezra Walian mendapat pengecualian dari pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri. Ketigannya tampak tak terlalu diwajibkan untuk mengikuti persiapan Timnas Indonesia U-22 sejak awal, yang difokuskan Indra Sjafri sebagai ajang untuk seleksi.
Hal ini karena kualitas ketiganya sudah diketahui oleh Indra Sjafri. Berbeda dengan sejumlah nama baru, yang perlu dicek lagi kemampuannya.
"Saat ini mereka sedang persiapan sama seperti kami. Saya tahu Saddil, tahu Egy, dan Ezra," kata Indra Sjafri.
"Yang diseleksi itu kan yang tidak saya tahu. Jadi silakan mereka nyaman di sana, melakukan persiapan agar kondisinya lebih baik," sambung Indra Sjafri.
Baca Juga:
Empat Nama Baru yang akan Dipanggil Indra Sjafri ke Timnas Indonesia U-22
Dapat Kesempatan Bela Timnas Indonesia U-22, Marinus Wanewar Janji Tak Buat Kacau
Meski begitu, Indra Sjafri mengatakan bahwa ketiganya belum pasti akan menjadi bagian skuat Garuda, terutama untuk ajang terdekat Piala AFF U-22 di Kamboja, 17 Februari sampai 2 Maret.
"Belum tentu juga kalau masuk skuat. Tetapi saya mengamati, sama seperti yang di sini. Saya lebih baik mengambil sikap, mereka persiapan di klubnya," sambung Indra Sjafri.
Ketiga nama belum bergabung sejak Timnas Indonesia U-22 menggelar persiapan mulai Senin (7/1). Saddil Ramdani diketahui sudah bersama klub Pahang FA dan telah ikut menjalani persiapan di Thailand, sementara Egy dan Ezra sudah bergabung ke klubnya, Lechia Gdansk dan RKC Waalwijk.
"Kami akan lihat. Kami berkomunikasi baik dengan klub mereka. Kapan mereka harus datang, nanti kami akan bersurat," terang Indra Sjafri.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1