Egy Maulana Vikri Datang, Lechia Gdansk Kalah dari Legia di Lapangan tapi Menang di Medsos
BolaSkor.com - Lechia Gdansk kalah dari pemuncak klasemen sementara kompetissi tertinggi Polandia atau Ekstraklasa, Legia Warsawa 1-3, Minggu (11/3) malam waktu setempat. Namun kemenangan diperoleh di media sosial.
Ini menyusul kehadiran Egy Maulana Vikri. Egy Maulana Vikri hadir dan diperkenalkan secara resmi sebagai rekrutan anyar dengan kontrak berdurasi tiga tahun sebelum pertandingan digelar.
Sebelum diumumkan secara resmi pada Minggu (11/3) siang waktu setempat, akun Instagram Lechia Gdansk sudah diserbu. Jumlah pengikut di Instagram terus bertambah dan pada Senin (12/3) malam, sempat berada di angka 137 ribu.
Jumlah pada Senin sama dengan pengikut raksasa Polandia Legia Warsawa. Jumlah pengikut Lechia Gdansk terus bertambah dan pada Rabu (14/3) sudah diangka 160 ribu.
"Pemasaran adalah mutlak. Hanya di Instagram, popularitas Lechia meningkat tujuh kali lipat," kata Piotr Glinkowski dari Arskom Group, agen pemasaran olahraga seperti dikutip dari Onet Sport.
"Egy merupakan talenta besar di negaranya dan salah satu terbesar di Asia. Tak heran orang Indonesia ingin melihat lebih dekat bagaimana Lechia. Mereka lapar kesuksesan dan Egy memberi mereka harapan," tambahnya.
Direktur Pemasaran Lechia Gdanks, Sandra Kisiel, menyadari hal ini. Kehadiran Egy Maulana Vikri yang kini memiliki 723 ribu pengikut Instagram dijelaskan bisa memperluas pemasaran klub.
"Kami ingin menjangkau penggemarnya. Itu sebabnya kami sudah mulai menjual kaos dengan namanya. Itu adalah langkah pertama. Ketika ia menjadi pemain kami pada bulan Juli, kami akan memperluas jangkauan," jelas Kisiel yang turut menjelaskan bahwa 70 kaos terjual pada Senin.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal