F1
Efek Kepindahan Hamilton: Dunia MotoGP Dibuat Terkejut
BolaSkor.com - Kabar kepindahan Lewis Hamilton ke Ferrari turut membuat dunia MotoGP Gempar. Banyak pembalapnya mengaku terkejut dengan pemberitaan tersebut.
Salah satunya diakui oleh Andrea Dovizioso. Mantan pembalap MotoGP ini tidak menyangka musuh terbesar Ferrari justru memutuskannya bergabung dengan tim kuda jingkrak.
"Ini terlihat seperti berita hoax! Ini sungguh luar biasa! Saya tidak menyangka. Melihatnya (sering) bertarung dengan Leclerc sangat luar biasa," turut Dovizioso dikutip dari paddock-gp.com.
Hal senada juga diungkapkan oleh Marco Bezzecchi. Alumni Akademi VR46 ini sempat terheran-heran saat mendengar pernyataan Hamilton akan membela Ferrari di musim 2025.
"Saya fans Formula 1. Saya selalu mengikutinya, tetapi tidak terlalu memperhatikan bursa transfer pembalap," kata Bezzecchi.
"Saya sangat terkejut dan merasa takjub. Karena Hamilton merupakan pembalap luar biasa, dan kami orang Italia sengat antusias melihat Ferrari bisa memilikinya. Saya berharap hal ini bisa membuat rasa luas dan jelas hal tersebut akan terjadi," sambungnya.
Peraih gelar juara dunia musim 2022-2023, Francesco Bagnaia tidak ketinggalan mengomentari pemberitaan tersebut. Rider berjuluk Pecco itu mengaku senang pembalap sekelas Hamilton mau bergabung dengan tim kebanggaan warga Italia.
"Sangat senang, saya selalu menjadi fan Hamilton dan juga si merah (Ferrari). Bisa melihat keduanya bersama terasa sangat menakjubkan dan saya harap dapat mbawa sesuatu yang baik," terang ujung tombak Ducati ini.
Penulis: Bintang Rahmat
Tengku Sufiyanto
17.862
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat