Dybala, Maguire, dan Fernandes Dikabarkan Menuju Manchester United, Solskjaer Berikan Kode
BolaSkor.com - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memberikan kode terkait aktivitas The Red Devils di bursa transfer musim panas 2019. Solskjaer berharap ada pemain baru yang segera datang.
Manchester United tancap gas jelang ditutupnya bursa transfer Premier League. The Red Devils dikabarkan sedang berusaha mendatangkan tiga pemain yang masing-masing adalah bek, gelandang, dan penyerang.
Dari sektor belakang, nama Harry Maguire mencuat. Kabarnya, The Red Devils bersedia memenuhi permintaan Leicester City yakni 80 juta pounds.
Sementara itu, Manchester United sudah berada di depan garis finis dalam upaya memboyong Bruno Fernandes. The Red Devils berharap, pemain asal Portugal tersebut dapat memberikan asupan umpan matang pada para penyerang.
Baca Juga:
Potensi Barter Pemain Dybala-Lukaku, Juventus Buat Kesal Inter Milan
Ole Gunnar Solskjaer Perintahkan Woodward Segera Rampungkan Transfer Harry Maguire
Menerka Teman Duet Harry Maguire di Lini Belakang Manchester United
Nama terbaru yang muncul dalam daftar transfer Man United adalah Paulo Dybala. Penyerang Juventus itu akan dibarter dengan Romelu Lukaku. Dybala juga setuju dengan gaji 3 juta euro per musim yang dilayangkan Manchester United.
Ole Gunnar Solskjaer tidak mau bicara banyak mengenai transfer Manchester United. Ia hanya berharap akan ada pemain yang datang sebelum Premier League dimulai.
"Saya di sini bukan untuk berbicara tentang rumor pemain tim lain. Kami sedang mengerjakan satu atau dua kasus," ujar Ole Gunnar Solskjaer pada laman resmi Manchester United.
"Saat ini adalah 10 hari atau lebih sebelum kami memulai Premier League. Mudah-mudahan, kami bisa mengumumkan satu atau dua pemain baru," sambung sang manajer.
Ole Gunnar Solskjaer punya tugas berat membawa Manchester United menyamai level Liverpool dan Manchester City. Pada musim lalu, Paul Pogba dan kawan-kawan gagal mencapai target berlaga di Liga Champions.
Johan Kristiandi
18.202
Berita Terkait
Sir Bobby Robson Jadi Inspirasi Terbesar Pelatih Timnas Indonesia John Herdman
Bodo/Glimt vs Manchester City: Tuan Rumah Berharap Erling Haaland Letih
Dilepas Persija Jakarta, Gustavo Franca Resmi Gabung Arema FC
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs AS Monaco: Los Blancos Wajib Menang
Manchester City Dapatkan Marc Guehi, Pep Guardiola Ucapkan Terima Kasih
Marc Guehi Tidak Sabar Main Bareng Phil Foden dan John Stones di Manchester City
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Arsenal: Misi The Gunners Kunci Tiket 16 Besar
Resmi Gabung Manchester City, Marc Guehi Senang Berada di Klub Terbaik Inggris
Jadwal Lengkap Liga Champions, Arsenal dan Bayern Munchen Bisa Amankan Tiket ke 16 Besar
Indonesia Masters 2026 Siap Bergulir, Atlet Dunia Bakal Ramaikan Istora Senayan