Duta Basket Jakarta, Wajah Baru Basket Ibu Kota

Program bernama Duta Basket Jakarta diusung Perbasi DKI Jakarta. Diajeng Nurayu Sambudi, salah satu yang terpilih untuk mengemban tugas tersebut.
Andhika PutraAndhika Putra - Senin, 27 Februari 2023
Duta Basket Jakarta, Wajah Baru Basket Ibu Kota
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Perbasi DKI Jakarta kembali melakukan inovasi. Tak hanya fokus pada pembinaan semata, organisasi yang dipimpin Lexyndo Hakim tersebut ingin turut serta memopulerkan basket di Ibu Kota.

Program bernama Duta Basket Jakarta diusung Perbasi DKI Jakarta. Diajeng Nurayu Sambudi, salah satu yang terpilih untuk mengemban tugas tersebut.

"Dari awal aku memang sudah tertarik untuk jadi duta basket di DKI Jakarta. Sejak lihat pengumuman di sosial media, aku jadi termotivasi untuk bisa mengambil peran untuk mempopulerkan basket di Jakarta," ujar Diajeng.

Dara yang akrab disapa Dije tersebut mengaku terhormat mengembang tugas sebagai Duta Basket Jakarta. Ada beberapa hal yang menjadi pekerjaan rumah Dije saat ini, satu di antaranya adalah mengenal basket lebih dalam lagi.

Dije sebetulnya memiliki modal kuat sebagai Duta Basket Jakarta. Ia merupakan pemain dari salah satu klub di Jakarta Selatan.

Namun ada beberapa hal yang perlu dipelajari Dije, terutama mengenai perkembangan basket secara keseluruhan.

"Aku harus memotivasi diri untuk bisa mencari tahu lebih dalam dunia basket terutama di daerah Jakarta. Semoga teman-teman juga bisa termotivasi dengan kehadiran aku sebagai duta nantinya," tutur Dije.

Kehadiran Dije sebagai Duta Basket Jakarta tak hanya sebagai pemanis semata. Ketua Umum Perbasi DKI Jakarta, Lexyndo Hakim, berharap kehadiran pebasket berusia 17 tahun itu bisa memantik motivasi anak-anak usia 10, 12 atau Kelompok umur 14.

Ke depan, Duta Basket Jakarta akan menjadi wajah dari basket Ibu Kota. Dije dan duta basket lainnya bakal tampil sebagai role model pebasket Jakarta.

"Kami berharap dengan adanya Duta Basket Jakarta bisa membuat basket lebih dikenal lebih luas lagi. Kami ingin basket tak hanya sekedar olahraga di lapangan, tetapi juga menjadi budaya di masyarakat, khususnya anak-anak Jakarta," ujar Lexy.

Lexy menambahkan Duta Basket ini bisa menjadi talent utk sponsor-sponsor yg mungkin nanti masuk membantu/mensponsori Perbasi Jakarta. Sebagai contoh bila ada produk apparel, sepatu, tentunya Perbasi Jakarta akan sodorkan Dije sebagai duta basket untuk talentnya.

Duta Basket Jakarta juga akan menjadi role model bagaimana atlet berkomunikasi, sehingga atlet juga memiliki kecakapan dalam memberi informasi dan komunikasi publik.

“Saat ini baru Dije yang kami umumkan sebagai Duta Basket Jakarta. Insyaallah akan ada enam Duta Basket Jakarta yakni tiga putra dan tiga putri yang diumumkan bertahap,” imbuhnya.

Breaking News Basket Perbasi Perbasi DKI Jakarta Lexyndo Hakim
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.253

Berita Terkait

Timnas
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, menyebut calon pelatih Timnas Indonesia mayoritas berasal dari Eropa, termasuk Belanda.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil akhir
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Persib Bandung harus menerima kekalahan tipis dari Lion City Sailors FC pada ajang AFC Champions League Two 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Atletico Madrid menghadapi Inter Milan pada matchday 5 Liga Champions 2025/2026. Cek link streaming resmi, jadwal, dan kondisi terbaru kedua tim!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Italia
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Direktur Ooahraga AC Milan Igli Tare, masih berniat untuk membuka kembali negosiasi perpanjangan kontrak dengan Mike Maignan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Timnas
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
PSSI mulai bergerak ke Eropa untuk mewawancara kandidat pelatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 26 November 2025
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Untuk pertama kalinya, Eberechi Eze dan Michael Olise akan kembali berada dalam satu lapangan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Berikut fakta dan statistik yang perlu diketahui jelang menyaksikan duel Arsenal melawan Bayern Munchen di Emirates.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Bulu Tangkis
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Raymond/Joaquin yang mencuri perhatian di turnamen level Super 500 Australia Open 2025 langsung digadang-gadang sebagai The Next Minions.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Inggris
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Dalam laga melawan Chelsea di Liga Champions, bintang Barcelona Lamine Yamal dibuat tidak berkutik oleh Marc Cucurella.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Liga Champions
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Liverpool akan menjamu PSV Eindhoven di Stadion Anfield dalam pertandingan lanjutan Liga Champions 2025-2026, Kamis (27/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Bagikan