Kualifikasi Piala Dunia 2026

Dukung PSSI, Pramono Anung Optimistis Timnas Indonesia Semakin Berprestasi Bersama Patrick Kluivert

Racikan perdana Kluivert akan diuji oleh Australia pada 20 Maret 2025.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Kamis, 16 Januari 2025
Dukung PSSI, Pramono Anung Optimistis Timnas Indonesia Semakin Berprestasi Bersama Patrick Kluivert
PSSI resmi memperkenalkan Patrick Kluivert sebagai pelatih anyar Timnas Indonesia di Jakarta, Minggu (12/1). (MP Media/BolaSkor.com/Didik Setiawan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Keputusan PSSI menunjuk Patrick Kluivert sebagai pelatih Timnas Indonesia mendapat dukungan dari Gubernur Jakarta terpilih, Pramono Anung.

Pramono optimistis di bawah arahan Kluivert, Timnas Indonesia akan semakin berprestasi. Dalam menjalankan tugasnya, Kluivert akan dibantu sejumlah staf terbaik, dua di antaranya adalah Alex Pastoor dan Danny Landzaat.

"Mudah-mudahan gini, dengan pelatih baru, saya secara pribadi berharap bahwa kesebelasan nasional atau Timnas Indonesia semakin solid, makin kompak, dan prestasinya semakin bagus," kata Pramono Anung usai menghadiri pembukaan Indonesian Basketball League (IBL) 2025 di Jakarta.

Baca Juga:

Erick Thohir Tepis Kabar Irfan Bachdim Masuk Tim Kepelatihan Patrick Kluivert di Timnas Indonesia

Pengamat Nilai Tak Mungkin PSSI Kontrak Patrick Kluivert Tanpa Target Lolos Piala Dunia 2026

Patrick Kluivert Gantikan STY, Jens Raven Sebut Timnas Indonesia Dapat Pelatih Bagus

Sebagai pencinta sepak bola sejak masih muda, Pramono Anung mengaku cukup mengikuti sepak terjang Kluivert ketika masih menjadi pemain. Di tahun 1990-an hingga awal 2000-an, Kluivert yang pernah bermain untuk Ajax Amsterdam, AC Milan, dan Barcelona merupakan penyerang papan atas di Eropa.

"Saya termasuk yang mengikuti prestasi Patrick Kluivert dari dahulu. Dan saya yakin dengan tim yang dia bawa, terutama supporting timnya, mudah-mudahan akan membawa PSSI atau tim nasional kita menjadi lebih baik," tutur Pramono.

Patrick Kluivert resmi diperkenalkan PSSI kepada media akhir pekan lalu. Kluivert juga sudah bertemu dengan sejumlah pemain Timnas Indonesia yang ada di Indonesia, hingga meninjau Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Racikan perdana Patrick Kluivert akan diuji pertama kali saat Timnas Indonesia menghadapi Australia dalam laga lanjutan Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona. Duel itu berlangsung di Sydney pada 20 Maret mendatang.

Pssi Timnas Indonesia Patrick Kluivert Kualifikasi Piala Dunia 2026 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.184

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Pesta Gol, Real Madrid Naik ke Puncak Klasemen
Pada laga-laga liga top Eropa di akhir pekan ini, sebelum jeda internasional, Inter Milan dan Real Madrid sama-sama menang telak.
Arief Hadi - Minggu, 05 Oktober 2025
Hasil Pertandingan: Inter Milan Pesta Gol, Real Madrid Naik ke Puncak Klasemen
Hasil akhir
Hasil Premier League: Gol Telat Estevao Bawa Chelsea Tumbangkan Liverpool 2-1
Chelsea meraih kemenangan dramatis 2-1 atas Liverpool dalam laga pekan ketujuh Premier League di Stamford Bridge.
Yusuf Abdillah - Minggu, 05 Oktober 2025
Hasil Premier League: Gol Telat Estevao Bawa Chelsea Tumbangkan Liverpool 2-1
Hasil akhir
Hasil Premier League: Manchester United dan Arsenal Kompak Menang 2-0
Manchester United dan Arsenal sama-sama memetik kemenangan 2-0 di kandang pada pekan ketujuh Premier League.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 04 Oktober 2025
Hasil Premier League: Manchester United dan Arsenal Kompak Menang 2-0
MotoGP
Pecco Bagnaia Frustrasi, Pasrah di Sisa Seri MotoGP 2025
Pecco Bagnaia kehilangan semangat setelah mencatat hasil buruk saat tampil di sprint race MotoGP Mandalika 2025.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 04 Oktober 2025
Pecco Bagnaia Frustrasi, Pasrah di Sisa Seri MotoGP 2025
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Bungkam Semen Padang 2-0, Catatan Positif Persita Tangerang Berlanjut
Persita Tangerang meraih empat kemenangan beruntun dan kini naik ke peringkat dua.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 04 Oktober 2025
Hasil Super League 2025/2026: Bungkam Semen Padang 2-0, Catatan Positif Persita Tangerang Berlanjut
Hasil akhir
PSMS Medan Kembali Berjaya di Derbi Sumatra, Sikat Sriwijaya FC Palembang 3-1
Kemenangan atas Sriwijaya FC membawa PSMS Medan naik ke peringkat 2 Grup Barat.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 04 Oktober 2025
PSMS Medan Kembali Berjaya di Derbi Sumatra, Sikat Sriwijaya FC Palembang 3-1
Timnas
Kata-kata Marc Klok kepada Frans Putros Jelang Timnas Indonesia vs Irak
Marc Klok mengaku sempat berharap Timnas Irak yang akan diperkuat Frans Putros tidak beruntung sehingga Timnas Indonesia bisa memenangkan pertandingan.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 04 Oktober 2025
Kata-kata Marc Klok kepada Frans Putros Jelang Timnas Indonesia vs Irak
Jadwal
Cara Menonton dan Link Streaming Chelsea vs Liverpool, Live Sebentar Lagi
Simak jadwal siaran langsung dan link live streaming Chelsea vs Liverpool di Premier League 2025/2026. Duel panas di Stamford Bridge akan digelar Sabtu (4/10/2025) pukul 23.30 WIB.
Johan Kristiandi - Sabtu, 04 Oktober 2025
Cara Menonton dan Link Streaming Chelsea vs Liverpool, Live Sebentar Lagi
Piala Dunia
Jude Bellingham Tidak Masuk Skuad Inggris, Thomas Tuchel Ungkap Alasannya
Thomas Tuchel tidak memasukkan Jude Bellingham ke dalam skuad untuk laga persahabatan melawan Wales dan kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Latvia.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 04 Oktober 2025
Jude Bellingham Tidak Masuk Skuad Inggris, Thomas Tuchel Ungkap Alasannya
MotoGP
Marc Marquez Tak Yakin Bisa Naik Podium di MotoGP Mandalika 2025
Pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez, tidak yakin bisa naik podium pada balapan utama MotoGP Mandalika 2025, Minggu (5/10).
Yusuf Abdillah - Sabtu, 04 Oktober 2025
Marc Marquez Tak Yakin Bisa Naik Podium di MotoGP Mandalika 2025
Bagikan