Duet Djanur dan Bejo Seperti Sarri dan Zola di Chelsea
BolaSkor.com – Duet pelatih Chelsea Maurizio Sarri dan Gianfranco Zola, menjadi perumpamaan kolaborasi antara Djadjang Nurdjaman dan Bejo Sugiantoro di tim Persebaya Surabaya.
Bejo adalah orang yang sangat berpengalaman di Persebaya. Bejo sudah tahu seluk beluk tim ini. Termasuk karakter permainannya. Bejo mirip dengan Zola yang dikenal sebagai legenda hidup Chelsea.
Sementara Djanur-sapaan akrab Djadjang diibaratkan seperti Sarri. Sosok yang belum pernah menjadi bagian dari Persebaya, baik sebagai pemain maupun pelatih, namun memiliki segudang prestasi di sepak bola.
“Saya sempat nonton pertandingan Chelsea. Di sana ada Sarri dan Zola yang juga bisa bekerja sama. Ibaratnya seperti itu. Ada (pelatih) senior, ada (pelatih) junior,” sebut legenda hidup Persebaya ini.
Bejo akan mendampingi Djanur pada sisa kompetisi Liga 1 2018. Untuk saat ini Bejo lah yang memimpin tim. Sebab Djanur masih menjalani kursus AFC Pro modul ketiga yang berlangsung hingga 1 September nanti.
Djanur juga kemungkinan tidak bisa mendampingi Persebaya saat pada pertandingan melawan PSBI Blitar dalam ajang Piala Indonesia 2018, Minggu (2/9) besok di Stadion Jala Krida Mandala AAL Bumimoro, Surabaya.
Bejo mengaku sudah berkomunikasi dengan Djanur terkait kondisi pemain, maupun persiapan Green Force menghadapi PSBI. Ayah kandung pesepak bola Rachmat ‘Rian” Iranto ini mengaku tidak mendapatkan instruksi khusus dari Djanur.
“Tidak banyak arahan khusus. Setiap materi latihan akan saya sampaikan ke coach Djanur supaya dia tahu program kami seperti apa,” tutup Bejo. (Laporan Kontributor Keenan Wahab/Surabaya)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis