Dua Pemain Timnas Indonesia Merapat ke Liga Thailand?
BolaSkor.com - Dua pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2018 laris manis pada bursa transfer regional Asia Tenggara. Adalah Andik Vermansah dan Evan Dimas Darmono, yang dikabarkan bakal kembali berpindah negara.
Andik, yang berkostum Kedah FA dan Evan yang membela Selangor FA, keduanya di Liga Malaysia, mendapat tawaran dari klub Liga Thailand. Meski begitu, identitas tim peminat kedua pemain itu masih dirahasiakan.
Cukup rumit untuk Evan lantaran Selangor FA masih tertarik untuk menggunakan tenaganya pada musim depan. Tapi, pemain berusia 23 tahun itu malah tertarik berkiprah di Liga Thailand.
"Selangor FA ingin memperpanjang kontrak Evan tapi sepertinya ia ingin melanjutkan kariernya ke Thailand dan bisa juga kembali ke Indonesia," ujar Mulyawan Munial selaku agen dari Evan.
Khusus Andik, Kedah FA telah memastikan tidak meminatinya kembali untuk kompetisi Liga Malaysia berikutnya. Maka dari itu, opsinya adalah pindah klub.
Muly menuturkan, Andik juga mendapat tawaran dari klub Liga Thailand. Ada pula tim dari Liga Malaysia yang mencoba membajaknya dari Kedah FA.
"Andik masih belum memutuskan karena ia bisa berpeluang ke Thailand dan juga tetap di Malaysia dengan pindah klub," imbuh Muly.
Muhammad Adiyaksa
1.188
Berita Terkait
Cari Suksesor Patrick Kluivert, PSSI Pantau Pelatih Timnas Republik Irlandia
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Timur Kapadze: Saya Bersedia Melatih Timnas Indonesia, Insya Allah
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Terkatung-katung di FC Twente hingga Mengalami Cedera ACL, Mees Hilgers Bertekad Jadi Lebih Kuat
Pemilihan Pelatih Baru Timnas Indonesia Harus Matang, PSSI Minta Publik Bersabar
PSSI Pilih Fokus ke SEA Games 2025 daripada Berpolemik soal Shin Tae-yong