Dua Pemain Persib Absen, Sudirman: Itu Bukan Keuntungan

Persija Jakarta akan menghadapi Persib Bandung pada final leg kedua Piala Menpora 2021.
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Sabtu, 24 April 2021
Dua Pemain Persib Absen, Sudirman: Itu Bukan Keuntungan
Pelatih Persija Jakarta, Sudirman. (Media Persija)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persija Jakarta akan menghadapi Persib Bandung, pada final leg kedua Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (25/4). Pada leg kedua ini, dua pemain Persib, Febri Haryadi dan Nick Kuipers harus absen lantaran akumulasi kartu.

Menanggapi hal tersebut, pelatih Persija, Sudirman mengaku absennya dua pemain tersebut bukan menjadi keuntungan untuk Persija. Menurutnya, siapa pun yang bermain untuk Persib pasti memiliki kualitas yang sama dengan pemain lain.

"Bicara soal keuntungan, kami tidak melihat itu (absennya Febri dan Nick) sebagai keuntungan untuk tim ini. Di bangku cadangan Persib banyak pemain dengan kualitas sama dengan mereka," kata Sudirman saat konfrensi pers sebelum pertandingan.

Baca Juga:

Ezra Walian Sebut Betapa Sulitnya Bongkar Pertahanan Persija

Bobol Gawang Persib, Taufik Hidayat: Saya dari Bandung tetapi Kerja di Persija

Lebih lanjut, mantan pemain Timnas Indonesia era 1990-an ini mengaku masih belum bisa menentukan siapa pemain yang akan bertanding pada pertandingan besok. Apakah 11 pemain yang diturunkan pada leg pertama atau justru Sudirman akan melakukan rotasi.

"Kalau untuk 11 pemain yang kemarin main, secara hasil, puas. Tapi masih ada pembenahan yang harus dibenahi. Setiap pertandingan kami selalu evaluasi yang menjadi titik-titik lemah kami," kata Sudimran.

"Saya sudah sampaikan ke pemain untuk memperbaiki titik-titik lemah itu. Sehingga pada pertandingan leg kedua nanti, kami bisa bermain lebih baik dibandingkan dengan sebelumya," tambah pria yang berhasil membawa medali emas SEA Games tahun 1991 itu.

Pada pertandingan leg pertama lalu Persija berhasil unggul 2-0 atas Persib. Persija hanya butuh hasil imbang atau setidaknya kalah tidak lebih dari dua gol untuk bisa meraih gelar juara Piala Menpora 2021.

Persija jakarta Persib Bandung Piala menpora Persija vs persib Breaking News
Posts

4.870

Berita Terkait

Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dari lima perwakilan Indonesia di babak delapan besar, dua berhasil lolos ke semifinal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Bagikan