Dua Menit yang Menjadi Mimpi Buruk Bagi Persebaya dan Djanur

Persebaya Surabaya main imbang 1-1 kontra PSIS Semarang.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 31 Mei 2019
Dua Menit yang Menjadi Mimpi Buruk Bagi Persebaya dan Djanur
Tim Persebaya tertunduk lesu setelah ditahan imbang PSIS Semarang. (BolaSkor.com/Keenan Wahab)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com – Dua menit, Persebaya Surabaya kehilangan kemenangan atas PSIS Semarang hanya dalam kurun waktu dua menit saja. Dua menit itu pula yang membuat masa depan Djadjang Nurdjaman di ujung tanduk.

Persebaya unggul 1-0 berkat gol Osvaldo Haay ke gawang PSIS pada menit ke-28. Persebaya mendominasi babak pertama. Ada tiga tembakan on target yang mereka hasilkan. Sayang, Persebaya hanya bisa mencetak satu gol.

Babak kedua dimulai. Persebaya masih dominan. Bedanya, permainan PSIS mulai hidup sejak masuknya Shohei Matsunaga. Anak asuh Jafri Sastra sesekali membahayakan gawang Persebaya lewat skema serangan balik.

Petaka hadir pada menit ke-72. Bek kanan Persebaya, Novan Setya Sasongko mengerang kesakitan. Dua awak medis Persebaya langsung bergegas masuk ke lapangan untuk memeriksa Novan.

Dari pengamatan BolaSkor.com, salah seorang pemain Persebaya sebenarnya sudah memberi tanda bahwa Novan harus ditarik keluar karena cedera. Tim pelatih pun mempersiapkan Abu Rizal Maulana.

Abu Rizal sempat disuruh pemanasan di area sisi kiri bench Persebaya. Di situ juga ada M. Hidayat dan pelatih fisik Rudy Eka Priyambada. Oleh Rudy, Abu Rizal diminta bergeser. Ia pun pemanasan di samping bench.

Baca Juga:

Persebaya Vs PSIS Ciptakan Penonton Terbanyak Pertama Musim Ini

Djanur Pasrah Keputusan Manajemen Persebaya

Novan akhirnya digotong oleh tim tandu. M. Syaifuddin menyilangkan tangannya tanda Novan tak bisa melanjutkan laga. Abu Rizal menghampiri asisten pelatih Bejo Sugiantoro. Bejo lah yang mencatat form pergantian pemain.

Sementara itu, laga berlanjut setelah Novan ke luar lapangan. Setelah form pergantian pemain itu diisi, Abu Rizal menyerahkannya ke wasit cadangan. Namun ia tidak bisa langsung bermain karena bola masih bergulir di lapangan.

Tiba-tiba Septian Davidn Maulana mencetak gol pada menit ke-74. Setelah menerima umpanMatsunaga, Septian David berhasil mengelabuhi M. Syaifuddin, Hansamu Yama dan kiper Abdul Rohim. Gol. PSIS mengubah skor menjadi 1-1.

Dua menit inilah yang membuat manajemen Persebaya geram. Menurut Manajer Candra Wahyudi, Persebaya mengulang kesalahan yang sama seperti pada gim kontra Kalteng Putra. Candra menuding ada sesuatu yang tidak beres di manajemen kepelatihan.

“Ketika ada salah satu pemain kami yang keluar, kemudian proses pengambilan pergantian yang sangat lamban, sehingga yang terjadi di lapangan adalah sepuluh melawan sebelas pemain. Kemudian terjadi gol,” sesalnya.

Kemarahan manajemen berujung pada teguran keras kepada pelatih Djadjang Nurdjaman. Djanur-sapaannya diambang pintu keluar Persebaya. Nasibnya akan diumumkan sebelum Lebaran.

“Kami akan segera putuskan. Kalau kemarin lampu kuning, ini seharusnya sudah lebih dari lampu kuning. Kami akan putuskan sebelum melawan Barito. Kalau bisa sebelum Lebaran,” tegas Candra. (Laporan Kontributor Keenan Wahab/Surabaya)

Persebaya surabaya Liga 1 Liga 1 2019 PSIS Semarang Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.874

Berita Terkait

Inggris
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Ruben Amorim dikabarkan kembali ke Portugal usai berpisah dengan Manchester United. Isu pesangon besar dan masa depan sang pelatih jadi sorotan. Benarkah Amorim kini menganggur dengan harta melimpah?
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Rivalitas Barcelona dan Real Madrid akan kembali tersaji di final Piala Super Spanyol 2026 yang berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Barcelona akan melawan Real Madrid pada pertandingan final Piala Super Spanyol 2025-2026, di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) pukul 02.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Inggris
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Manchester United vs Brighton di Piala FA menyimpan banyak fakta menarik. Rekor pertemuan berpihak ke Setan Merah, The Seagulls kerap jadi korban. Simak 5 faktanya di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Jadwal
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Superkomputer Opta memprediksi laga Inter Milan vs Napoli di Serie A bakal panas. Peluang menang Nerazzurri menembus 54 persen, sementara Napoli terancam terpeleset. Simak data lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Liga Indonesia
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Garudayaksa FC ditahan imbang FC Bekasi City dengan skor 1-1 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (10/1) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Italia
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Superkomputer Opta merilis prediksi Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Persentase kemenangan Rossoneri ternyata belum meyakinkan! Simak peluang menang, imbang, dan kejutan di laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Spanyol
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Final Piala Super Spanyol sarat tekanan! Jika Real Madrid tumbang dari Barcelona, bagaimana nasib Xabi Alonso? Simak laporan terbaru, sikap manajemen, dan spekulasi panas jelang El Clasico final.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Bagikan