Dua Atlet Afghanistan Kubur Mimpi Tampil di Paralimpiade Tokyo 2020
BolaSkor.com - Sangat disayangkan dua atlet Afghanistan yang ikut berpartisipasi pada Paralimpiade Tokyo 2020 terpaksa mengundurkan diri. Gejolak politik yang terjadi di Afghanistan membuat atlet-atlet ini tidak dapat ikut ke dalam event besar tersebut.
Jatuhnya pusat pemerintahan Afghanistan ke tangan Taliban membuat beberapa penerbangan harus dibatalkan. Akibatnya dua atlet Paralimpiade Afghanistan, Hossain Rasouli dan Zakia Khudadadi harus mengubur mimpinya untuk dapat berpentas di ajang Paralimpiade Tokyo 2020.
Padahal sebelumnya, Khudadadi sempat meminta pertolongan lewat video supaya diperbolehkan untuk berangkat. Khudadadi mengatakan bahwa sudah lama dirinya ingin berpartisipasi di event Paralimpiade.
Baca Juga:
Percha Leanpuri, Ketua Umum Boling Perempuan Pertama Tutup Usia
“Sebagai perwakilan perempuan Afghanistan, saya meminta pertolongan. Keinginan saya adalah ikut Paralimpiade Tokyo 2020. Saya meminta tolong kepada semua organisasi perempuan di dunia ini dan juga organisasi pemerintah,” ucap Khudadadi dalam videonya dikutip dari insidethegames.biz.
“Jangan biarkan hak saya sebagai seorang perempuan Afghanistan untuk mengikuti Paralimpiade diambil dengan mudahnya. Kami sudah menghadapi banyak rintangan dan kami juga tidak ingin perjuangan selama ini sia-sia,” sambungnya.
Namun sayangnya aksi yang dilakukan oleh Khudadadi ini tidak membuahkan hasil. Khudadadi tetap tidak diperbolehkan pergi mengikuti event Paralimpiade Tokyo 2020.
Menurut Chef de Mission Afghanistan, Arian Sadiqi keputusan ini terpaksa dilakukan semata-mata karena alasan keamanan. Sadiqi tidak ingin kedua atlet Afganistan mengalami hal yang tidak diinginkan.
“Menjadi mimpi bagi NPCAfghanistan untuk hadir di Tokyo 2020. Namun, sayangnya karena hal yang tidak diinginkan, sangat mustahil untuk dilakukan,” jelasnya.
Penulis: Bintang Rahmat
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Dewa United Banten FC Bertekad Bangkit saat Tantang PSM Makassar
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025