Dua Alasan Mario Gomez Usai Persib Dibantai PSIS
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, mengakui pemainnya agak lengah ketika takluk dari PSIS Semarang. Persib takluk 0-3 dari PSIS, pada laga pekan ke-31 Liga 1 2018 di Stadion Moch Soebroto, Minggu (18/11) kemarin.
"Tiga gol PSIS memang kelengahan pemain kami. Tapi kami babak kedua ada beberapa peluang, namun tidak bisa menjadi gol di pertandingan ini," kata Mario Gomez.
Gomez menambahkan, pada laga ini, beberapa pemain intinya tidak dapat turun, dan berpengaruh di beberapa lini. Deretan nama seperti Supardi Nasir, Ardi Idrus, Jonathan Bauman, Febri Hariyadi harus digantikan beberapa pemain lapis dua.
"Kehilangan beberapa pemain cukup pengaruh. Pemain kami ada yang akumulasi, dan tidak fit kondisinya," jelas pelatih asal Argentina ini.
Sedangkan, pemain Persib Puja Abdillah, mengaku timnyas sudah berusaha maksimal di laga ini. Namun target meraih poin gagal terwujud di partai away ini.
"Kami minta maaf kepada suporter dengan kekalahan ini. Kami sudah bermain maksimal dan berusaha untuk mendapatkan poin," tutup Puja Abdillah. (Laporan Kontributor Ahmad Rizal/Semarang)
Tengku Sufiyanto
17.883
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta