Dokter Tim Persib Jelaskan Cedera Ezechiel
BolaSkor.com - Dokter tim Persib Bandung, M Rafi Ghani, membeberkan kondisi terakhir striker andalannya, Ezechiel N'Douassel. Apalagi pemilik nomor punggung 10 ini dipaksa absen saat menghadapi Madura United, pada pekan ketujuh Liga 1 2018 di Stadion Ratu Pamelingan, Jumat (4/5).
Menurut Rafi, striker asal Chad itu masih mengalami nyeri di bagian paha kaki kanannya usai melakukan shooting dalam sesi latihan yang digelar di Stadion SPOrT Jabar, Jalan Arcamanik Kota Bandung, Senin (30/4) lalu.
"Kemarin Eze mendapatkan cedera di bagian paha kanan. Tadi dicoba kembali, ternyata masih merasakan nyeri," ujar Rafi.
Rafi pun meminta kepada pelatih Mario Gomez untuk tidak memboyong Ezechiel dalam lawatannya ke markas Laskar Sapeh Kerrab. Sebab bila dipaksakan untuk main, dikhawatirkan akan memperburuk cedera yang dialami.
"Daripada nanti kita paksakan main, hasilnya tidak optimal maka Eze tidak diikutsertakan ke Madura," jelasnya.
Namun demikian, Rafi memastikan bahwa cedera yang dialami Ezechiel bukan tergolong berat. Hanya dibutuhkan istirahat agar otot paha kanannya bisa kembali normal.
"Mudah-mudahan saat lawan Persipura (12/5), Eze sudah siap main lagi," harapnya.
Untuk sementara ini, lanjut Rafi, striker yang sudah mengemas enam gol untuk Persib itu diharuskan beristirahat dan menjalani terapi untuk mempercepat proses penyembuhan.
"Dari hasil diskusi dengan pelatih, Eze tetap disini (Bandung) dan dapat program sendiri dengan fisioterapis. Dia diberikan program untuk melakukan kegiatan di pagi hari dan sore hari," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.884
Berita Terkait
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid