Liga 1
Djadjang Nurdjaman Ditunjuk sebagai Dirtek Persib Bandung
BolaSkor.com - Djadjang Nurdjaman ditunjuk sebagai Direktur Teknik (Dirtek) Persib Bandung. Djanur -sapaan akrab Djadjang Nurdjaman- punya berbagai tugas penting yang berkaitan dengan pembinaan usia muda.
Sosok Djanur hampir tak bisa dipisahkan dengan Persib. Djanur adalah legenda Maung Bandung.
Bagaimana tidak, Djanur mampu membawa Persib juara sebagai pemain, asisten pelatih, dan pelatih kepala. Sebagai pemain, Djanur melakukannya di kompetisi perserikatan 1986 dan Divisi Utama 1990.
Djanur kembali mempersembahkan gelar juara untuk Persib ketika bertugas sebagai asisten pelatih Indra Thohir. Duet Indra Thohir-Djanur menghasilkan trofi Divisi Utama 1993/1994 dan Liga Indonesia 1994/1995.
Baca Juga:
Persib Bandung Akan Gelar Seremoni Perpisahan Ciro Alves
Victor Igbonefo Berpeluang Samai Rekor Boaz Solossa jika Bawa Persib Back to Back Juara Liga 1
Persib Bandung Bertekad Kunci Gelar Juara di Kandang Malut United
Sejarah kembali ditorehkan Djanur 20 tahun kemudian. Kali ini Djanur melakukannya sebagai pelatih Persib.
Djanur membawa Pangeran Biru meraih trofi Liga Super Indonesia tahun 2014. Torehan ini menempatkan Djanur sebagai sosok kedua yang mampu membawa PERSIB juara baik sebagai pemain maupun pelatih, mengikuti jejak mendiang Ade Dana.
"Terima kasih sebesar-besarnya kepada PT Persib Bandung Bermartabat yang telah mempercayakan saya sebagai Direktur Teknik," kata Djanur.
Lihat postingan ini di Instagram
Djanur mengatakan tugas dari manajemen kali ini merupakan suatu kebanggaan dan penghargaan untuknya.
"Darah saya adalah Persib. Sejak menjadi pemain hingga pelatih, saya selalu bersama klub ini, meskipun sempat berkiprah di beberapa klub lain," ujar Djanur.
Sebagai Direktur Teknik, Djanur akan fokus membina talenta muda, menyusun kurikulum pembinaan, serta memastikan sistem yang diterapkan mampu mencetak pemain berkualitas untuk masa depan Persib.
Lihat postingan ini di Instagram
"Insyaallah, saya akan memberikan yang terbaik. Semoga proses pembinaan ini berjalan lancar, mulai dari penyusunan kurikulum hingga pelaksanaannya di lapangan," ungkapnya.
Rizqi Ariandi
7.778
Berita Terkait
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
NOC Indonesia Yakin Kepemimpinan Sheikh Joaan Al Thani Perkuat Posisi Asia di Panggung Olahraga Dunia
AC Milan Gigit Jari, Leon Goretzka Lebih Pilih Gabung Atletico Madrid
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini