Direktur Persib Bantah Kontrak 15 Pemain Sudah Berakhir
BolaSkor.com - Persib Bandung dikabarkan sudah kehilangan sebagian besar para pemainnya. Menurut situs transfermarkt, total sebanyak 15 pemain.
Dari data yang dimiliki, ke-15 pemain itu memiliki kontrak hingga 31 Desember 2020 lalu. Artinya, saat ini para pemain tersebut bebas transfer.
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono membantah kabar tersebut. Menurutnya saat ini, para pemainnya masih terikat kontrak.
Baca Juga:
"Kabar darimana itu. Kabarnya dari transfermarkt ya itu. Berita darimana. Kontrak pemain masih ada kok," tegas Teddy Tjahjono saat dihubungi Kamis (7/1).
Namun, Teddy Tjahjono akui beberapa di antara pemainnya sudah habis kontrak pada Desember 2020 lalu. Akan tetapi, pihaknya sudah memperpanjang kontrak pemain tersebut hingga Februari 2021.
"Jadi, kemarin pemain yang selesai Desember itu kita kontrak diperpanjang sampai Februari karena dengan latar belakang bahwa kompetisi akan selesai di Februari," jelasnya.
Meski demikian, Teddy Tjahjono mengaku tidak bisa membeberkan nama-nama pemain yang diperpanjang kontraknya tersebut. Ia mengaku tak ingat.
"Untuk yang kemarin habis di Desember, saya nggak ingat siapa saja. Banyaknya yang (kontraknya) masih panjang," bebernya.
Teddy Tjahjono memastikan akan memberikan keleluasaan bagi pemainnya apabila ada tim lain yang ingin merekrutnya. Sebab sejauh ini kompetisi di Indonesia belum mengalami kejelasan.
"Semua mekanisme di sepak bola, semuanya jelas. Kalau kontrak emang habis ya, free transfer. Kalau kontrak masih ada, transfer atau loan (pinjam). Semuanya sudah jelas di sepak bola aturannya, gimana tinggal ikuti saja," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Moldova vs Italia: Gli Azzurri Butuh Keajaiban
Juventus Ingin Bajak Kiper AC Milan, Chelsea Siap Ganggu
Sumardji Membenarkan Timur Kapadze Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Prediksi dan Statistik Prancis vs Ukraina: Misi Amankan Tiket
Prediksi dan Statistik Inggris vs Serbia: Jaga Rekor 100 Persen
Presiden Barcelona Tutup Peluang Lionel Messi Kembali: Tidak Realistis
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'