Direktur Olahraga PSG Kupas Tuntas Saga Transfer Neymar

Leonardo menjelaskan segala hal mengenai spekulasi transfer bintang PSG, Neymar.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 16 Agustus 2019
Direktur Olahraga PSG Kupas Tuntas Saga Transfer Neymar
Neymar (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Saga transfer Neymar, striker PSG (Paris Saint-Germain), masih terus bergulir di bursa transfer musim panas. Direktur Olahraga PSG, Leonardo, berusaha memberikan penjelasan secara terperinci mengenai opera sabun pemain berusia 27 tahun itu.

Neymar menjadi buruan dua raksasa Spanyol, Real Madrid dan Barcelona. Belakangan ini, hubungannya semakin memburuk dengan PSG. Tidak hanya sempat absen di sesi latihan pramusim, Neymar juga membuat fans kesal dengan ucapannya.

Produk akademi Santos berucap comeback gemilang Barcelona atas PSG di Liga Champions sebagai momen terbaik dalam kariernya. Jelas saja fans PSG berang mendengarkannya, apalagi Neymar saat ini berstatus pemain klub.

Tak ayal fans kesal dengannya dan berharap sang pemain pergi. Dari sisi itu, Leonardo melihat Neymar melakukan kesalahan.

Baca Juga:

Neymar dan 4 Pemain yang Sebabkan Barcelona dan Real Madrid Perang

Lionel Messi Turun Tangan Bujuk Neymar Tolak Real Madrid

Alasan Neymar Lebih Baik Terima Pinangan Real Madrid daripada Barcelona

Neymar

"Dia (Neymar) melakukan kesalahan. Saya tidak mengenalnya sebelumnya. Seiring berjalannya waktu, saya mulai mengenalnya. Jujur, saya pikir dia pria yang baik. Kemudian, dia pemain yang sangat hebat ketika bertanding," terang Leonardo kepada RMC Sport.

PSG sedianya tidak akan menahan kepergian Neymar selama ada klub yang sanggup memenuhi permintaan klub. Neymar setidaknya dijual pada harga 222 juta euro, rekor transfer dunia ketika PSG membelinya dari Barcelona pada 2017.

Akan tapi sampai saat ini, belum ada klub yang menyanggupinya meski sempat mengadakan diskusi dengan pihak PSG. "Telah ada negosiasi (soal Neymar), diskusi dengan beberapa klub dalam beberapa jam terakhir. Tapi, tidak ada (pembicaraan) tahap lanjutan," tutur Leonardo.

Dua topik lain yang dibahas Leonardo, eks Direktur Teknik AC Milan, adalah isu cedera Neymar dan kabar bahwa sang pemain dibekukan dari skuat utama asuhan Thomas Tuchel.

"Ini (cedera) sangatlah sederhana. Dia dicek oleh dokter dan ahli operasi terbaik di dunia pada awal musim, dan cederanya telah sepenuhnya terselesaikan," imbuh Leonardo.

"Ini sangatlah salah, dia tidak dibekukan dari grup. Dia, sederhananya, hanya mengikuti program rehabilitasi personal. Dia pemain PSG, dia masih punya kontrak tiga tahun, kita tak boleh melupakannya. Kami harus menganalisa dan membenahi segalanya sebelum dia bisa bermain lagi," pungkas dia.

Breaking News Neymar PSG Bursa transfer Barcelona Real Madrid Leonardo
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Inggris
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Arsenal berhasil memagari bintang mereka Bukayo Saka dengan kontrak baru berdurasi lima tahun.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Inggris
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Antoine Semenyo mengaku siap berkembang setelah bergabung dengan Manchester City. Sang penyerang berjanji memberi dampak besar di paruh musim.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Liga Indonesia
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Ketua Umum VPC, Tobias Ginanjar Sayidina mengatakan koreo itu sebagai bentuk dukungan kepada timnya agar bisa mengalahkan Persija Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Persija resmi meluncurkan produk reksa dana pendapatan tetap bernama Persija Supergoal.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Italia
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Juventus mengganggu rencana Inter Milan merekrut Tarik Muharemovic. Sementara Davide Frattesi diminati Nottingham Forest dan Galatasaray.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Persib Bandung vs Persija Jakarta berlangsung di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Bagikan