Dipecat Secara Mendadak, Guenther Steiner Mengaku Sakit Hati

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Jumat, 26 Januari 2024
Dipecat Secara Mendadak, Guenther Steiner Mengaku Sakit Hati

BolaSkor.com – Guenther Steiner akhirnya angkat bicara terkait pemecatannya. Pria berusia 58 tahun ini mengaku cukup terpukul karena pemecatan ini dilakukan secara tiba-tiba.

Perlu diketahui sebelumnya, pada 10 Januari lalu, bos Haas, Gene Haas tiba-tiba saja memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya. Pria asal Amerika Serikat itu memilih mempergunakan jasa Direktur Tekniknya, Ayao Komatsu untuk memimpin tim miliknya.

Pada dasarnya, Guenther mengaku tidak terkejut mendengar kabar ini. Namun hal yang membuatnya cukup kecewa adalah cara Gene memberitahukan pemecatan dirinya.

“Hanya melalui panggilan (telepon). Gene menghubungi saya dan berkata dia tidak ingin memperpanjang kontrak yang selesai di akhir musim. Hanya itu saja,” terang Guenther.

“Apakah telepon ini cukup memberikan kejutan? Saya tidak tahu apakah ini disebut sebuah kejutan. Selalu banyak kejutan, tetapi pada akhirnya tim ini miliknya dan dia bisa melakukan apa yang diinginkannya. Ini keputusan dia,” tambahnya.

Tidak hanya kecewa, Guenther mengaku keputusan ini juga sempat membuatnya sakit hati. Pasalnya dia tidak diberikan kesempatan untuk mengucapkan salam perpisahan secara langsung kepada seluruh koleganya.

“Saya tidak memiliki kesempatan untuk berterima kasih kepada seluruh orang ketika saya meninggalkan Haas F1. Saya hanya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota tim yang tidak sempat saya ucapkan secara benar ketika pergi,” kata Guenther.

“Benar, ini menyakitkan karena tidak bisa mengatakan selamat tinggal, tetapi mereka semua tahu saya dan mengetahui bahwa saya mengapresiasi segala yang telah mereka lakukan. Selalu baik jika bisa berbicara langsung dan sangat menyenangkan jika bisa berkata, hey terima kasih atas semua yang telah dilakukan untuk tim,” tutupnya.

Penulis: Bintang Rahmat.

F1 Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

6.117

Bagikan