Diminati Chelsea, Bayer Leverkusen Pastikan Kai Havertz Tampil di Lanjutan Liga Europa
BolaSkor.com - Bayer Leverkusen tidak akan melepas Kai Havertz ke klub lain hingga kiprah mereka di Liga Europa 2019-2020 berakhir. Hal ini bisa menggagalkan kepindahan pemain berusia 21 tahun tersebut ke Chelsea.
Havertz tampil apik sepanjang musim ini. Ia mencetak 17 gol dan sembilan assist dari 43 laga di semua kompetisi.
Hal itu membuat sejumlah klub besar Eropa tertarik kepada Havertz. Chelsea menjadi salah satu yang paling serius untuk mendapatkannya.
The Blues kabarnya segera melayangkan tawaran resmi kepada Leverkusen. Havertz juga disebut tertarik pindah ke Inggris setelah Die Bayer gagal mendapatkan tiket ke Liga Champions musim depan usai finis di peringkat kelima Bundesliga.
Baca Juga:
Kai Havertz Semakin Dekat ke Chelsea
5 Pemain Termahal Bundesliga Saat Ini
Chelsea Semakin Geliang-geliut di Bursa Transfer: Kai Havertz Mendekat, Jan Oblak Dipantau
Dengan telah dibukanya bursa transfer Inggris, Chelsea ingin secepat mungkin menyelesaikan transfer Havertz. Mereka coba mengulangi kesuksesan membajak Timo Werner dari RB Leipzig.
Werner memilih langsung hengkang ke Chelsea meski Leipzig masih akan melakoni babak perempat final Liga Champions. Hal inilah yang coba dilakukan dalam operasi mendapatkan Havertz.
Sayang hal itu nampaknya tak akan disetujui Leverkusen. Mereka masih ingin mengandalkan produk asli akademinya tersebut di lanjutan Liga Europa musim ini.
"Sudah ditetapkan. Tidak ada sikap baru dari kami," kata Direktur Olahraga Leverkusen, Rudi Voller kepada Kicker terkait peluang Havertz main di lanjutan Liga Europa.
Leverkusen dijadwalkan menjamu Glasgow Rangers pada leg kedua babak 16 besar Liga Europa 2019-2020, 6 Agustus mendatang. Peluang mereka untuk lolos sangat besar karena memiliki modal keunggulan 3-1 di pertemuan pertama.
Kondisi ini tentu bisa menjadi dilema bagi Chelsea. Mereka khawatir Havertz tidak punya cukup waktu adaptasi andai pindah usai gelaran Liga Europa.
Namun Chelsea diyakini bisa membuat Leverkusen berubah pikiran. Syaratnya, mereka harus menyetujui banderol Havertz sebesar 100 juta euro.
6.515
Berita Terkait
Kucing Hitam Bawa Sial untuk Chelsea, Telan Kekalahan Pertama di Stamford Bridge Sejak 2014
Hasil Serie A: Kalahkan Inter Milan 3-1, Napoli Naik ke Puncak
Hasil Premier League: Gol Telat Bawa Sunderland Bekuk Chelsea 2-1 di Stamford Bridge
Link Streaming Brentford vs Liverpool, Minggu 26 Oktober 2025
Eliano Reijnders Anggap Kans Persib Lolos dari Grup AFC Champions League Two Masih Belum Aman
Timnas Basket Bersiap di Amerika Serikat dan Australia, Target Lanjutkan Tren Medali SEA Games
Beckham Putra Tetap Buka Komen Instagram Pribadinya meski Menerima Hujatan Setelah Membela Timnas Indonesia
Jadwal dan Link Streaming Napoli vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Soal Tren Lemparan ke Dalam Jarak Jauh, Pep Guardiola Akan Beli Pemain dengan Bahu dan Lengan yang Kuat