Diminati Borneo FC, Robert Alberts: Dedi Kusnandar Masih Bagian Persib
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, membantah akan melepas Dedi Kusnandar dalam bursa transfer pemain paruh musim Liga 1 2019. Pemilik nomor punggung 11 itu tetap di Persib.
Sebelumnya Dedi dikabarkan akan hengkang dari Persib setelah diinginkan Borneo FC. Pelatih Borneo FC, Mario Gomez melalui Presiden Klub, Nabil Husein sempat mengutarakan minatnya memboyong Dedi karena pemain yang akrab disapa Dado itu merupakan pemain pintar.
"Saya pikir banyak tim yang tertarik dengan pemain kita, dan itu normal ketika mulai dibukanya bursa transfer pemain. Ada pemain yang tidak main reguler maka tim lain menghampiri karena tahu dengan kekuatan pemain," ungkap Robert.
Baca Juga:
Kevin van Kippersluis Sudah Tak Sabar Bela Persib
Dapat Pujian Robert Alberts, Bek Timnas Indonesia U-19 Segera Dikontrak Persib?
Meski demikian, Pelatih asal Belanda ini memastikan Dado akan tetap bersama timnya meski selama ini kurang menit bermain. Artinya Dado tidak akan meninggalkan Persib dan bermain untuk Borneo FC.
"Dedi adalah pemain yang digunakan. Dia baru kembali dari cederanya. Tapi sekarang dia siap untuk maju ke level selanjutnya seperti sebelum dia cedera. Jadi Dedi adalah pemain saya. Dia tetap bersama kita," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.874
Berita Terkait
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim