Dilema Pelatih Persib, Sampingkan Profesionalisme agar Liga 1 Jalan
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts mengaku memiliki tantangan besar dalam menghadapi musim 2021/2022 ini. Terutama dalam melakukan persiapan.
Terbukti, hingga saat ini latihan bersama belum dilakukan lantaran para pemainnya masih berada di kampung halamannya masing-masing usai diberikan jatah liburan akibat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Termasuk dengan beberapa pemain asingnya.
"Tentu, waktu persiapan yang singkat. Itu adalah tantangan yang terbesar," ungkap Robert Rene Alberts saat dihubungi.
Baca Juga:
Liga 1 Mau Mulai, Pemain Persib Mulai Berdatangan
Vaksinasi Jadi Ganjalan bagi Duo Asing untuk Merapat ke Persib
Meski demikian, pelatih asal Belanda ini akan menerima tantangan tersebut. Terlebih, kick off Liga 1 2021/2022 sudah ditentukan akan digelar pada 27 Agustus mendatang.
"Seperti yang saya katakan, ada dua hal berbeda. Yang pertama adalah dari sudut pandang sepak bola profesional, kami tidak bermain 1,5 tahun dan normalnya melakukan persiapan selama 6 pekan, jadi ini tidak logis," katanya.
"Tapi dari sudut pandang lain, dengan situasi COVID yang melanda, kami harus bermain sepak bola lagi dan ada kesempatan untuk memulai Liga lagi, maka kami harus menyampingkan pemikiran sepak bola profesional," tambahnya.
"Jadi ayo kita mulai Liganya karena kami sudah menantikan ini, para pemain menanti ini, sponsor juga, ini akan menjadi bulan besar di Indonesia dan hal-hal lain akan menyusul," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.643
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi