Dikritik karena Cadangkan Ronaldo, Solskjaer Berikan Pembelaan

Solskjaer punya alasan kuat menyimpan Ronaldo saat Manchester United menjamu Everton di Old Trafford.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Sabtu, 16 Oktober 2021
Dikritik karena Cadangkan Ronaldo, Solskjaer Berikan Pembelaan
Ole Gunnar Solskjaer dan Cristiano Ronaldo (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Keputusan mencadangkan Cristiano Ronaldo saat Manchester United bermain imbang 1-1 Kontra Everton membuat Ole Gunnar Solskjaer dihujani kritik. Namun ia punya alasan kuat melakukannya.

Solskjaer memang menurunkan susunan pemain tak terduga pada laga di Old Trafford, awal Oktober silam. Butuh kemenangan, ia justru memasang trio Edinson Cavani, Anthony Martial, dan Mason Greenwood di lini depan.

Keputusan mengejutkan itu sempat berbuah manis karena Martial sempat membawa Setan Merah unggul 1-0 di babak pertama. Rencana Solskjaer seolah berjalan dengan baik.

Baca Juga:

Cadangkan Cristiano Ronaldo, Paul Scholes Pertanyakan Rencana Solskjaer

Cadangkan Cristiano Ronaldo Lagi, Ole Gunnar Solskjaer?

Solskjaer Dinilai Tak Tahu Cara Gunakan Sancho dan Van de Beek

Cristiano Ronaldo dan Ole Gunnar Solskjaer

Pada babak kedua, Solskjaer dengan cepat menarik keluar Martial dan Cavani. Ia lalu memasukkan Ronaldo dan Jadon Sancho untuk mencetak gol.

Namun keputusan ini justru berakibat buruk. Manchester United gagal menambah perbendaharaan golnya dan justru kebobolan sehingga laga berakhir imbang 1-1.

Usai laga, Sir Alex Ferguson tertangkap kamera mengkritik keputusan Solskjaer yang mencadangkan Ronaldo. Momen itu terjadi saat dirinya berbicara dengan mantan pegulat UFC, Khabib Nurmagomedov.

Belakangan, Paul Scholes juga mengkritik keputusan Solskjaer tersebut. Ia menilai sekarang bukan waktu yang tepat untuk mengistirahatkan Ronaldo.

"Kami semua ingin melihat Cristiano karena dia unik, dia berbeda, dia punya karier dan semua orang ingin datang dan menontonnya. Namun faktanya, dia tidak bisa memainkan setiap pertandingan yang kami mainkan karena sifat fisik manusia," kata Solskjaer di situs resmi klub.

“Dia (Sir Alex) tahu betapa sulitnya pekerjaan ini. Dia juga tidak selalu memainkan starter yang sama dan mengambil beberapa risiko dengan mengistirahatkan Ryan Giggs, Wayne Rooney atau David Beckham, pemain terbaik yang kami miliki. Kadang berhasil, kadang tidak."

Solskjaer juga memberi konfirmasi terkait hubungannya dengan Ronaldo sekarang. CR7 memang terlihat kesal saat meninggalkan lapangan usai bermain imbang kontra Everton.

Hal ini langsung menimbulkan spekulasi bahwa sang megabintang mulai gerah dengan kepemimpinan Solskjaer. Ini juga yang memperkuat rumor pemecatannya.

"Dia tidak terganggu sama sekali. Saya mengenalnya dari sebelumnya dan jika Anda kehilangan dua poin kemudian seperti yang dirasakan Cristiano maka ekspresinya itu wajar," tambahnya.

“Saya berbicara dengannya (Ronaldo) sebelum pertandingan (Everton), lalu berbicara dengannya lagi setelah pertandingan dan dia siap untuk masuk ketika dia dipanggil. Sayangnya ketika kami tidak menang, Cristiano tidak senang dan itu adalah pola pikir yang Anda inginkan dari setiap pemain."

Ole gunnar Solskjaer Manchester United Cristiano Ronaldo Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Timnas
Raka Cahyana, Ivar Jenner, hingga Arlyansyah Abdulmanan Dipanggil untuk TC Tahap Pertama Jelang SEA Games 2025
Total ada 11 pemain baru yang dipanggil Indra Sjafri. Sebelumnya, para pemain tersebut tidak tampil di Kualifikasi Piala Asia U-23 2026.
Rizqi Ariandi - Kamis, 02 Oktober 2025
Raka Cahyana, Ivar Jenner, hingga Arlyansyah Abdulmanan Dipanggil untuk TC Tahap Pertama Jelang SEA Games 2025
Jadwal
Nonton di Sini, Ini Link Streaming Pertandingan Liga Champions: AS Monaco vs Manchester City
Jangan lewatkan duel AS Monaco vs Manchester City di Liga Champions 2025/2026! Simak jadwal siaran langsung dan link live streaming resmi dari Stade Louis II, Kamis (2/10) pukul 02.00 WIB.
Johan Kristiandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Nonton di Sini, Ini Link Streaming Pertandingan Liga Champions: AS Monaco vs Manchester City
Inggris
Bukan Benjamin Sesko, Manchester United Seharusnya Merekrut Jean-Philippe Mateta
Manchester United dinilai salah merekrut penyerang karena Jean-Phillipe Mateta harusnya diboyong, bukan Benjamin Sesko.
Arief Hadi - Rabu, 01 Oktober 2025
Bukan Benjamin Sesko, Manchester United Seharusnya Merekrut Jean-Philippe Mateta
Jadwal
Nonton di Sini, Link Streaming Resmi Barcelona vs PSG pada Kamis 2 Oktober 2025
Jangan lewatkan duel panas Barcelona vs PSG di Liga Champions 2025/2026! Simak jadwal siaran langsung dan link live streaming resmi di sini.
Johan Kristiandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Nonton di Sini, Link Streaming Resmi Barcelona vs PSG pada Kamis 2 Oktober 2025
Hasil akhir
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Kemenangan Bersejarah Persib Bandung di Kandang Bangkok United
Persib menang 2-0 di kandang Bangkok United. Satu di antara dua gol Persib dilesakkan oleh Andrew Jung.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Kemenangan Bersejarah Persib Bandung di Kandang Bangkok United
Liga Indonesia
Singgung Tunggakan Gaji, Bernardo Tavares Mundur dari PSM Makassar
Di bawah arahan Bernardo Tavares, PSM Makassar menyudahi puasa gelar di Liga Indonesia selama 22 tahun.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Singgung Tunggakan Gaji, Bernardo Tavares Mundur dari PSM Makassar
Timnas
Timnas Indonesia U-23 Akan Gelar Uji Coba untuk Persiapan SEA Games 2025
Persiapan Timnas Indonesia U-23 diawali dengan pemusatan latihan pada 2-14 Oktober di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Timnas Indonesia U-23 Akan Gelar Uji Coba untuk Persiapan SEA Games 2025
Lainnya
Didukung PNM, Pro Futsal League 2025/2026 Dimulai Akhir Pekan Ini
12 tim akan ambil bagian dalam Pro Futsal League 2025/2026. Sementara itu, MNC Media kembali menjadi official broadcaster.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Didukung PNM, Pro Futsal League 2025/2026 Dimulai Akhir Pekan Ini
Liga Indonesia
Link Streaming Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 Rabu 1 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Pertandingan Bangkok United vs Persib Bandung disiarkan secara streaming dan informasinya bisa disimak melalui artikel di bawah ini.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Link Streaming Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 Rabu 1 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026, Rabu 1 Oktober 2025
Persib Bandung akan melakoni laga kedua Grup G AFC Champions League Two 2025/2026, Rabu (1/10).
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026, Rabu 1 Oktober 2025
Bagikan