Dijatuhkan Miller, Mir Tak Tanam Api Dendam
BolaSkor.com - Nasib malang menimpa pembalap Suzuki, Joan Mir. Pembalap asal Spanyol itu harus menyelesaikan balapan di MotoGP Portugal lebih cepat setelah motornya mengalami kecelakaan akibat Jack Miller.
Peristiwa ini terjadi pada lap ke-19 di tikungan pertama. Saat itu Miller yang berada di sebelahnya tiba-tiba saja terjatuh. Motor pembalap Ducati itu lantas menyeret Mir hingga ke gravel. Padahal saat itu Mir memiliki peluang besar meraih podium.
Uniknya Mir justru tidak memperlihatkan amarah yang meledak-ledak. Alih-alih menyalahkan Miller, Mir justru bersikap tenang dan menganggap lumrah kecelakaan kali ini.
Tidak hanya itu saja, Mir juga sempat menunjukkan sikap sportif. Peraih gelar juara musim 2020 tersebut langsung menghampiri Miller di gravel kemudian memeluknya sembari menanyakan kondisinya.
Baca Juga:
Sanjungan untuk Sergio Perez, Amankan Podium Kedua GP Australia 2022
“Apa yang terjadi dengan Miller tentu membuat frustasi, tetapi kesalahan bisa terjadi kapan saja saat balapan dan saya juga sempat melakukan kesalahan di masa lalu. Kejadian itu murni kesalahan biasa dan tidak ada yang perlu disalahkan,” jelas Mir, dikutip dari crash.net.
“Saya juga mengerem dengan keras, lalu dia terkunci di bagian depan. Ini memang memalukan tetapi sekali lagi saya juga pernah membuat beberapa kesalahan, jadi saya harap dia dapat belajar dari kejadian ini dan semoga tidak terulang kembali,” sambungnya.
Sebagai informasi, pada MotoGP Portugal ini, Fabio Quartararo berhasil keluar sebagai pemenangnya. Sedangkan podium kedua dan ketiga berhasil ditempati oleh JohannZarco dan Aleix Espargaro.
Penulis: Bintang Rahmat
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
NOC Indonesia Yakin Kepemimpinan Sheikh Joaan Al Thani Perkuat Posisi Asia di Panggung Olahraga Dunia
AC Milan Gigit Jari, Leon Goretzka Lebih Pilih Gabung Atletico Madrid
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur