Dijatuhkan Miller, Mir Tak Tanam Api Dendam
BolaSkor.com - Nasib malang menimpa pembalap Suzuki, Joan Mir. Pembalap asal Spanyol itu harus menyelesaikan balapan di MotoGP Portugal lebih cepat setelah motornya mengalami kecelakaan akibat Jack Miller.
Peristiwa ini terjadi pada lap ke-19 di tikungan pertama. Saat itu Miller yang berada di sebelahnya tiba-tiba saja terjatuh. Motor pembalap Ducati itu lantas menyeret Mir hingga ke gravel. Padahal saat itu Mir memiliki peluang besar meraih podium.
Uniknya Mir justru tidak memperlihatkan amarah yang meledak-ledak. Alih-alih menyalahkan Miller, Mir justru bersikap tenang dan menganggap lumrah kecelakaan kali ini.
Tidak hanya itu saja, Mir juga sempat menunjukkan sikap sportif. Peraih gelar juara musim 2020 tersebut langsung menghampiri Miller di gravel kemudian memeluknya sembari menanyakan kondisinya.
Baca Juga:
Sanjungan untuk Sergio Perez, Amankan Podium Kedua GP Australia 2022
“Apa yang terjadi dengan Miller tentu membuat frustasi, tetapi kesalahan bisa terjadi kapan saja saat balapan dan saya juga sempat melakukan kesalahan di masa lalu. Kejadian itu murni kesalahan biasa dan tidak ada yang perlu disalahkan,” jelas Mir, dikutip dari crash.net.
“Saya juga mengerem dengan keras, lalu dia terkunci di bagian depan. Ini memang memalukan tetapi sekali lagi saya juga pernah membuat beberapa kesalahan, jadi saya harap dia dapat belajar dari kejadian ini dan semoga tidak terulang kembali,” sambungnya.
Sebagai informasi, pada MotoGP Portugal ini, Fabio Quartararo berhasil keluar sebagai pemenangnya. Sedangkan podium kedua dan ketiga berhasil ditempati oleh JohannZarco dan Aleix Espargaro.
Penulis: Bintang Rahmat
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat