LaLiga

Diego Simeone Berharap Jeda Internasional Pulihkan Keberuntungan Atletico Madrid

Sebelum jeda internasional Atletico Madrid mengalami periode buruk. Kini pelatih Atletico Madrid Diego Simeone berharap keberhasilan para pemainnya dalam tugas tim nasional akan membantu memulihkan keberuntungan pasukannya.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Sabtu, 29 Maret 2025
Diego Simeone Berharap Jeda Internasional Pulihkan Keberuntungan Atletico Madrid
Atletico Madrid (x/Atleti)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:


BolaSkor.com - Sebelum jeda internasional Atletico Madrid mengalami periode buruk. Kini pelatih Atletico Madrid Diego Simeone berharap keberhasilan para pemainnya dalam tugas tim nasional akan membantu memulihkan keberuntungan pasukannya.

Atletico yang berada di posisi ketiga LaLiga tertinggal tujuh poin dari pemuncak klasemen Barcelona. Atletico menelan hasil buruk pada pertandingan penting sebelum jeda internasional.

Atleti kalah 2-4 dari Barcelona di LaLiga, beberapa hari setelah tersingkir dari babak 16 besar Liga Champions melalui adu penalti.

Baca Juga:

Dibekuk Barcelona, Diego Simeone Pede Atletico Masih Punya Peluang Juara

Atletico Madrid Harus Bangkit dan Melupakan Kekalahan Menyakitkan di Liga Champions

Spirit bak Gladiator, Diego Simeone Beri Nilai Penampilan Atletico Madrid 10

Diego
Diego Simeone (x/atletiuniverse)

Berharap Sukses Pemain di Timnas Menular ke Klub

Pada jeda internasional, beberapa pemain kunci Atletico merasakan keberhasilan bersama tim nasional masing-masing. Anak sang pelatih, Giuliano Simeone, mencetak gol untuk Argentina dalam kemenangan besar 4-1 atas Brasil, sementara Alexander Sorloth mencetak dua gol dalam kemenangan Norwegia.

"Bagi pemain, pergi ke tim nasional adalah energi yang positif," kata Simeone dikutip dari Reuters.

"Mereka bermain dengan baik. Setelah kalah dari Barcelona, kemenangan selalu membuat Anda lebih bahagia."

Simeone mengatakan bahwa perebutan gelar masih jauh dari kata berakhir, dengan 10 pertandngan yang masih harus dimainkan.

"Saya pikir lima pertandingan terakhir adalah yang menentukan musim, dan siapa pun yang datang dengan pilihan adalah mereka yang akan bersaing," katanya.

Pekan ini, Atletico akan menghadapi Espanyol, Sabtu (29/3) malam WIB. Di atas kertas Espanyol tidak akan meyulitkan. Namun, pelatih berusia 54 tahun itu memperingatkan tim asuhannya agar tidak menganggap enteng Espanyol yang berada di posisi ke-15.

"LaLiga rumit, semua bermain bagus, tidak ada yang bermain buruk, semua punya momennya masing-masing," kata Simeone.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

LaLiga Atletico Madrid Breaking News Diego simeone
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.372

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Barcelona akan kedatangan Girona pada pertandingan pekan kesembilan LaLiga 2025/2026, di Estadi Olimpic Lluis Companys.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Persebaya akan menjamu Persija di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (18/10). Simak informasi link streaming Persebaya vs Persija di sini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Berikut ini informasi mengenai jadwal siaran langsung Persebaya vs Persija, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Italia
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Kiper asal Spanyol itu mengatakan akhirnya menemukan ketenagan dan kedamaian di Fiorentina.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Inggris
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Florian Wirtz menjalani awal yang kurang mengesankan sejak bergabung dengan Liverpool dari Bayer Leverkusen.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Ribuan pendukung Persija dikabarkan bakal mendukung langsung tim kesayangannya di Surabaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Inggris
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liverpool dan Manchester United akan bertemu di pekan kedelapan Premier League 2025-2026 di Anfield, Minggu (19/9) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liga Indonesia
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Persija akan menghadapi Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Inggris
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Salford City, yang dimiliki bersama oleh ikon sepak bola David Beckham dan Gary Neville, telah menyelesaikan transfer mantan striker AC Milan dan Liverpool Fabio Borini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Jadwal
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025
Nottingham Forest akan menjamu Chelsea di City Ground pada pekan kedelapan Premier League, Sabtu (18/10).
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025
Bagikan