Dibungkam City, Wenger Damprat Lini Belakang Arsenal

BolaSkorBolaSkor - Sabtu, 14 Desember 2013
Dibungkam City, Wenger Damprat Lini Belakang Arsenal
Dibungkam City, Wenger Damprat Lini Belakang Arsenal
London - Kekalahan Arsenal dari Manchester City membuat pelatih Arsene Wenger berang bukan kepalang. Juru racik berkebangsaan Prancis itu menyebut sektor lini pertahanan sebagai biang keladi kekalahan The Gunners. Arsenal tak berdaya saat bertandang ke markas Manchester City, Etihad Stadium, pada pertandingan ke-16 Liga Inggris, Sabtu (14/12) malam WIB. Pasukan Meriam London dihajar The Citizens dengan skor mencolok 6-3. Fernandinho tampil memikat bagi City di pertandingan ini dengan melesakkan sepasang gol. Empat gol City lainnya masing-masing diciptakan Sergio Aguero, Alvaro Negredo, Yaya Toure, dan David Silva. Adapun, ketiga gol The Gunners lahir melalui dua gol Theo Walcott dan Per Mertesacker. Kemenangan ini membawa City memperpanjang rekor sempurnanya di kandang. "Kami adalah tim dengan pertahanan terbaik di Liga Inggris. Tapi, kami kebobolan banyak gol hari ini. Sejujurnya, kami bisa saja mencetak setidaknya enam gol. Namun, kami banyak membuat kesalahan," geram Wenger dilansir Sky Sports. "Kekuatan kami sampai saat ini adalah lini pertahanan. Tapi, hal itu justru menjadi titik lemah kami hari ini. City tak terkalahkan smapai saat ini. City saat ini menjadi tim yang sangat ingin kami kalahkan," Wenger memungkasi. Kekalahan ini memang tak merubah posisi Arsenal di puncak klasemen sementara Liga Inggris. Akan tetapi, The Gunners kini hanya berjarak dua poin saja dari Chelsea, yang beberapa saat lalu mengalahkan Crystal Palace 2-1. Dengan demikian, rekor pertahanan terbaik Liga Inggris kini menjadi milik Southampton yang baru kebobolan 15 gol.
Liga Inggris Arsenal Google Fernandinho Yahoo Bing Etihad stadium Theo Walcott Facebook Amnchester city Arsene Wenger
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan