Dibidik Newcastle, Mauricio Pochettino Malah Ingin Balik ke Tottenham Hotspur


BolaSkor.com - Mauricio Pochettino belakangan disebut menjadi salah satu calon manajer baru Newcastle United jika klub tersebut sukses diambil alih. Akan tetapi, Pochettino mengaku ingin kembali melatih Tottenham Hotspur untuk menuntaskan apa yang sudah dia rintis.
Pelatih asal Argentina itu meninggalkan Spurs November silam atau enam bulan setelah mengantarkan klubnya ke final Liga Champions.
Sejumlah laporan menyebutkan bahwa dia menjadi target utama calon pemilik Magpies dari kerajaan Arab Saudi begitu menuntaskan pengambilalihan klub itu.
Baca Juga:
5 Pemain Bintang yang Berpeluang Menjadi Bagian Era Baru Newcastle United
Mengenal Yasir Al-Rumayyan, Calon Pemilik Baru Newcastle United Kepercayaan Pangeran Salman
Tetapi Pochettino tak bisa menyembunyikan keinginannya untuk kembali ke London utara tersebut.
"Sungguh sebuah perjalanan mengagumkan mau mengakhiri dengan cara yang tak seorang pun ingin mengakhirinya," ujar Pochettino dikutip dari AFP.
"Tetapi jauh di lubuk hati saya, saya yakin jalan kami berpapasan lagi. Sejak hari saya meninggalkan klub itu, impian saya adalah kembali suatu hari nanti dan berusaha menuntaskan kerja kami yang belum selesai. Kami sudah begitu dekat menjuarai Liga Premier dan Liga Champions."
Pochettino berhasil mengubah peruntungan Spurs setelah tiba dari Southampton pada 2014 tapi gagal mempersembahkan satu pun trofi.
"Jauh di lubuk hati saya ingin kembali karena fansnya begitu spesial. Mungkin dalam lima tahun, mungkin dalam 10 tahun, tapi sebelum saya meninggal saya ingin melatih Tottenham," kata dia.
Yusuf Abdillah
9.403
Berita Terkait
Kekuatan Besar Tim-tim Premier League: Cetak Total 19 Gol pada Pekan Tiga Liga Champions
Gagal Dapatkan Roberto Mancini, Nottingham Forest Umumkan Sean Dyche sebagai Pelatih Baru

Pernah Dapat Tawaran dari Manchester United, Jurgen Klopp Ungkap Alasan Pilih Melatih Liverpool
Mikel Arteta Menolak Status Arsenal sebagai Tim Favorit Juara Premier League 2025-2026

Mental Baja Harry Maguire, dari Bahan Meme hingga Diejek di Parlemen, Kini Menjadi Pahlawan Manchester United
Senne Lammens Bermain, Manchester United Punya Tingkat Kemenangan 100 Persen

Kocak, Bruno Fernandes Unggah Foto Harry Maguire Jadi Pemain Timnas Brasil

Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Liverpool Semakin Melorot, Manchester United Merangkak Naik
