Dibidik Dortmund, Torino Siap Permanenkan Immobile


Dibidik Dortmund, Torino Siap Permanenkan Immobile
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Turin - Presiden Torino Urbano Cairo dengan tegas mengatakan jika ia bakal memberikan kontrak permanen kepada top scorer Serie A, Ciro Immobile. Hal ini mematahkan isu yang beredar soal kepindahan Immobile ke Borussia Dortmund.
Beberapa waktu lalu salah satu media Italia memberitakan, ada beberapa perwakilan Dortmund yang datang langsung ke kota Turin untuk membicarakan soal transfer Immobile. Saat itu kabarnya Juve menerima tawaran sebesar 20 juta Poundsterling dari pihak Dortmund.
Seperti yang diketahui, Immobile adalah pemain yang dimiliki oleh Juventus dan Torino atau lebih dikenal dengan co-ownership. Persetujuan Juventus soal kepindahan Immobile nyatanya tak direstui Urbano Cairo dan lebih memilih untuk membeli penuh Immobile.
Cairo bahkan mengancam bakal mengadukan Juventus dan Dortmund ke FIFA seandainya tetap melepas Immobile tanpa persetujuannya. Cairo juga mengatakan, jika Immobile tetap bersama Torino musim depan akan menambah nilai jual sang pemain.
Selain itu, Cairo juga menambahakan jika di Torino Immobile akan mendapatkan kesempatan bermain reguler secara teratur. Bos Torino juga mengaku sudah berbicara langsung dengan sang pemain terkait status permanen yang ditawarkan.
"Saya berbicara langsung pada Immobile, saya juga akan berbicara soal kenaikan gajinya. Dalam pandangan saya Immobile harus tinggal satu musim lagi, itu akan menaikan harganya. Ia juga akan mendapatkan kesempatan bermain yang teratur. Saya siap membelinya dan meningkatkan kontraknya," ucap Urbano Cairo dikutip Football-Italia.
Posts
11.190
Berita Terkait
Italia
Gagal Penalti Lawan Juventus, Christian Pulisic Tetap Jadi Eksekutor Pertama AC Milan
Christian Pulisic gagal mengeksekusi penalti saat AC Milan imbang lawan Juventus di Serie A 2025/2026. Paulo Fonseca tegaskan Pulisic tetap algojo utama.
Johan Kristiandi - Senin, 06 Oktober 2025

Hasil akhir
Hasil Juventus vs AC Milan: Penalti Christian Pulisic Gagal, Duel Berakhir Tanpa Pemenang
Hasil Juventus vs AC Milan berakhir imbang 0-0 di Allianz Stadium. Penalti Christian Pulisic gagal menjadi gol dalam lanjutan Serie A 2025/2026.
Johan Kristiandi - Senin, 06 Oktober 2025

Italia
Link Live Streaming Juventus vs AC Milan, Senin 6 Oktober 2025
Pertandingan Juventus melawan AC Milan ini bisa disaksikan melalui live streaming dengan informasi sebagai berikut.
Yusuf Abdillah - Minggu, 05 Oktober 2025

Ragam
5 Pertarungan Klasik Juventus vs AC Milan dalam Sejarah
Menjelang pertandingan di Allianz Stadium, menarik untuk kembali melihat sejarah dan membahas lima laga klasik anatara Juventus vs AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 05 Oktober 2025

Italia
Pekan Enam Serie A: Igor Tudor Nilai Tidak Ada Perbedaan Besar di antara Juventus dengan AC Milan
Pelatih Juventus, Igor Tudor, tidak melihat perbedaan besar timnya dengan AC Milan jelang pekan enam Serie A.
Arief Hadi - Minggu, 05 Oktober 2025

Italia
Duel Juventus vs AC Milan, Bukan Misi Balas Dendam Massimiliano Allegri
Laga besar tersaji di pekan enam Serie A antara Juventus vs AC Milan, dan sorotan mengarah kepada satu figur: Massimiliano Allegri.
Arief Hadi - Minggu, 05 Oktober 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs AC Milan: Menguji Rekor Unbeaten Il Bianconeri
Statistik serta prediksi untuk pekan enam Serie A antara Juventus vs AC Milan di Allianz Stadium.
Arief Hadi - Minggu, 05 Oktober 2025

Italia
Jelang Juventus vs AC Milan, Allegri Cari Pendamping Christian Pulisic
AC Milan akan tandang ke markas Juventus pada laga pekan keenam Serie A, Senin (6/10) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 03 Oktober 2025

Liga Champions
Gagal Kalahkan Villarreal, Igor Tudor Anggap Pemain Juventus Tidak Becus dalam Memberikan Umpan
Juventus ditahan imbang Villarreal 2-2 di Liga Champions 2025/2026. Igor Tudor kecewa dengan banyaknya kesalahan umpan pemainnya meski sempat unggul.
Johan Kristiandi - Kamis, 02 Oktober 2025

Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Barcelona Ditumbangkan PSG, Arsenal Tersenyum, Kemenangan Juventus Digagalkan Mantan
Hasil Liga Champions 2025/2026 matchday 2: Barcelona kembali ditumbangkan PSG 1-2, Arsenal raih kemenangan atas Olympiacos, sementara Juventus ditahan imbang Villarreal. Simak klasemen terbaru dan hasil lengkap pertandingan.
Johan Kristiandi - Kamis, 02 Oktober 2025
