Premier League

Diabaikan Liverpool, Virgil Van Dijk Lebih Baik Meraup Banyak Uang di MLS

Virgil van Dijk lebih baik pindah dari Liverpool dan mendapatkan banyak uang di MLS.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Jumat, 20 Desember 2024
Diabaikan Liverpool, Virgil Van Dijk Lebih Baik Meraup Banyak Uang di MLS
Virgil van Dijk (x LFC)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Mantan pemain Manchester United, Jaap Stam, memberikan saran kepada kompatriotnya yang bermain untuk Liverpool, Virgil van Dijk. Menurut Stam, Van Dijk lebih baik angkat kaki ke Major League Soccer (MLS) dan meraup banyak uang.

Bersama Mohamed Salah dan Trent Alexander-Arnold, Virgil van Dijk menjadi pemain Liverpool yang kontraknya usai pada akhir musim ini.

Sejauh ini, belum ada perkembangan positif untuk masa depan pemain 33 tahun tersebut. Walhasil, Van Dijk berpeluang angkat kaki dengan status bebas transfer.

Baca Juga:

Undian Semifinal Piala Liga Inggris: Tottenham Tantang LIverpool, Arsenal Hadapi Newcastle

Piala Liga: Rotasi Pemain Liverpool Berbuah Manis, Arne Slot Puji Wataru Endo

Hasil Piala Liga Inggris: Arsenal dan Liverpool Melenggang ke Semifinal

Jaap Stam melihat, Van Dijk tidak akan kekurangan opsi jika pada akhirnya cabut dari Anfield. Jika ingin mendapatkan banyak uang, Van Dijk bisa menuju Amerika Serikat.

"Jika Virgil van Dijk angkat kaki dari Liverpool, saya bisa melihatnya bermain selama beberapa tahun di Amerika Serikat sebelum gantung sepatu, untuk menghasilkan banyak uang," kata Stam kepada Sports Lens.

Berbicara lebih jauh, Jaap Stam kecewa dengan sikap Liverpool. Padahal, Van Dijk saat ini tetaplah pemain yang tidak tergantikan.

Virgil van Dijk (Foto Standard Sports)

"Namun, saya tetap melihatnya sebagai pemain penting di Liverpool. Saya tidak mengerti kenapa Liverpool ogah berusaha sekuat tenaga untuk mempertahankannya di klub," sambung Stam.

"Menurut saya, dia layak mendapatkan kontrak baru. Mungkin hanya untuk setahun dan kemudian Anda akan melihatnya angkat kaki."

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

"Akan sulit menggantikan pemain seperti Van Dijk dan dia layak mendapatkan satu atau dua tahun lagi. Van Dijk telah menunjukkan jika dia yang terbaik untuk klub," papar Stam.

Liverpool menghabiskan dana hingga 84,65 juta euro untuk memboyong Virgil van Dijk dari Southampton pada musim dingin 2018. Sejak saat itu, Van Dijk menjelma menjadi pilar dan membawa The Reds meraih trofi Premier League dan Liga Champions.

Liverpool Breaking News Virgil van Dijk Premier League
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.232

Berita Terkait

Berita
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Mills resmi menjalin kerja sama dengan Shin Tae-yong Academy. Kerja sama ini berdurasi satu tahun.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Inggris
Serius, Tottenham Hotspur Negosiasi untuk Full-back Liverpool, Andy Robertson
Menjelang deadline bursa transfer musim dingin 2026, Tottenham Hotspur berusaha merekrut bek kiri Liverpool, Andy Robertson.
Arief Hadi - Jumat, 23 Januari 2026
Serius, Tottenham Hotspur Negosiasi untuk Full-back Liverpool, Andy Robertson
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Dua gol kemenangan Persija dicetak melalui tendangan penalti.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Timnas
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, mendukung para pemain diaspora jika melanjutkan kariernya di Super League.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Inggris
Berada di Jalur Quadruple, Arsenal Bisa Lalui Pencapaian Manchester United-nya Sir Alex Ferguson
Pandit sepak bola, Jamie Carragher, dukung Arsenal untuk mengukir sejarah musim ini dan melalui pencapaian Manchester United era Sir Alex Ferguson.
Arief Hadi - Jumat, 23 Januari 2026
Berada di Jalur Quadruple, Arsenal Bisa Lalui Pencapaian Manchester United-nya Sir Alex Ferguson
Ragam
4 Calon Pengganti Casemiro yang Dibidik Manchester United
Casemiro memutuskan pergi dari Manchester United di akhir musim dan klub dikabarkan membidik empat gelandang untuk menggantikannya.
Arief Hadi - Jumat, 23 Januari 2026
4 Calon Pengganti Casemiro yang Dibidik Manchester United
Inggris
Kabar Buruk untuk Liverpool, Tottenham Hotspur Tidak Jual Micky van de Ven
Liverpool dikabarkan mengincar bek Tottenham Hotspur, Micky van de Ven, tetapi pelatih Tottenham, Thomas Frank, memberi pesan tegas.
Arief Hadi - Jumat, 23 Januari 2026
Kabar Buruk untuk Liverpool, Tottenham Hotspur Tidak Jual Micky van de Ven
Timnas
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Kelme nantinya tak cuma memproduksi apparel buat timnas sepak bola, tapi juga Timnas Futsal Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Jadwal
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026
izky Ridho dkk. saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara Super League dengan 35 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026
Inggris
Ramai Isu Xabi Alonso Gantikan Arne Slot di Liverpool, Virgil van Dijk Pasang Badan
Kapten Liverpool, Virgil van Dijk, pasang badan membela sang pelatih, Arne Slot, setelah dirumorkan akan digantikan oleh Xabi Alonso.
Arief Hadi - Jumat, 23 Januari 2026
Ramai Isu Xabi Alonso Gantikan Arne Slot di Liverpool, Virgil van Dijk Pasang Badan
Bagikan