Di Thailand, Terens Owang Disebut Mirip dengan Boaz Solossa
BolaSkor.com - Pemain asal Indonesia yang memiliki kecepatan luar biasa, Terens Owang Puhiri, telah merapat ke klub kasta tertinggi Thailand atau Thai League 1, Port FC. Terens Owang Puhiri berstatus pinjaman selama satu tahun dari Borneo FC.
Merapatnya Terens Puhiri ke Port FC menjadi bahan perbincangan para pencinta sepak bola di Thailand. Pemain berumur 21 tahun itu bahkan disebut mirip dengan Boaz Solossa.
"Terens Puhiri adalah pemain bintang yang bersinar bersama Borneo FC. Ia mempunyai kecepatan luar biasa dan teknik yang hebat. Terens punya kemiripan dengan Boaz Solossa, ujung tombak Timnas Indonesia," tulis Goal Thailand.
"Belum lama, Terens menjadi viral di media sosial. Di mana golnya yang mempertontonkan kecepatan (solo run) dari tengah lapangan menjadi perbincangan di dunia."
Terens Puhiri sebelumnya menjadi buah bibir bahkan sorotan dunia lewat aksi solo run cepat ketika Borneo FC menghadapi Mitra Kukar di Liga 1 2017.
Tengku Sufiyanto
17.864
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang Tipis dari Madura United, Borneo FC ke Puncak Klasemen
Punya Kesempatan ke Puncak Klasemen, Persija Harus Kalahkan Persijap
Persija Berharap PSM dan Persik Bisa Adang Laju Persib serta Borneo FC
Persija Bersaing di Papan Atas, Jordi Amat Sebut Tekanan Jadi Lebih Besar
Persaingan Papan Atas Ketat, Persija Berharap Tak Terusir dari Jakarta
Hasil Super League 2025/2026: Borneo FC Kalah di Kandang Malut United, Persib Tutup 2025 di Puncak Klasemen
Hasil Super League 2025/2026: Imbang di Kandang Persebaya, Borneo FC Gagal Menang Tiga Laga Beruntun
Link Streaming Persebaya vs Borneo FC, Sabtu 20 Desember 2025, Live Sebentar Lagi
Shin Sang-gyu Pimpin Persebaya Saat Melawan Borneo FC, Kondisi Green Force Keropos
Borneo FC Kalah 2 Kali Beruntun, Fajar Fathurrahman Tak Panik