Dewa United Surabaya Gaet Manajer Baru Sarat Pengalaman

Dewa United Surabaya mendatangkan manajer baru jelang IBL 2022.
Andhika PutraAndhika Putra - Senin, 25 Oktober 2021
Dewa United Surabaya Gaet Manajer Baru Sarat Pengalaman
Zaki Iskandar (Dewa United/Hari Purwanto)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Dewa United Surabaya menatap IBL musim 2022 dengan terus membenahi skuad. Teranyar, semifinalis musim lalu ini menggaet, Zaki Iskandar, manajer sarat pengalaman di kompetisi IBL.

Mantan manajer Satria Wacana Salatiga itu sudah kenyang malang melintang di dunia basket nasional. Zaki telah menjadi manajer tim sejak 2004 dan memegang tim Satya Wacana di kompetisi IBL selama 10 musim.

Sederet prestasi telah diraihnya saat menjadi manajer di tim lamanya. Di antaranya menembus semifinal Piala Presiden 2019, playoff IBL 2016, serta gelar individu tiga kali menjadi Manager All- star pada 2017, 2018, dan 2019.

Pria yang menyandang gelar akademik S2 Manajemen ini juga sempat membantu tim basket Jawa Tengah meraih medali perak di PON Riau 2012. Zaki pun dikenal banyak mencetak pemain- pemain muda yang berbakat.

Baca Juga:

Dewa United: Berbeda Lapangan, tetapi Satu Dukungan

Penggawa Dewa United Surabaya Persembahkan Medali Perunggu untuk Jawa Timur

Pengalaman dan prestasi tersebut ingin diberikan Zaki untuk Dewa United Surabaya. Apalagi Wendha Wijaya dan kawan-kawan memiliki bekal menembus empat besar di IBL 2021 lalu.

"Alasan saya bergabung dengan Dewa United karena tim ini punya skuad yang menjanjikan. Saya pikir Dewa United bisa berbicara lebih banyak lagi di IBL musim depan," ungkap Zaki.

"Sayang jika skuad yang sudah sedemikian solid ini tidak didukung juga oleh manajemen yang solid. Untuk itu lah saya akan mencoba memberikan semua pengalaman saya di tim ini," sambung pria kelahiran 14 Mei 1990.

Zaki pun langsung tancap gas usai resmi menjalin kerja sama dengan Dewa United Surabaya Oktober ini. Dia terlibat langsung dalam program tim, seperti salah satunya ikut merancang training camp (TC) dalam waktu dekat.

"Saat ini kami masih terus memanfaatkan off-season ini dengan mematangkan persiapan. Kami juga dalam waktu dekat akan menggelar TC di Surabaya dan Bali," tutupnya.

Breaking News IBL Dewa United Surabaya Basket
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.253

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Simak jadwal siaran langsung Albacete vs Real Madrid di Copa del Rey. Cek jam tayang, informasi live streaming, dan detail pertandingan terbaru di sini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Italia
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Menjelang laga tunda Serie A antara Como dan AC Milan, isu pelebaran lapangan di Stadio Giuseppe Sinigaglia mencuri perhatian. Benarkah strategi ini bisa memengaruhi permainan Rossoneri?
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Italia
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Inter Milan dikabarkan hampir mengamankan bek tengah muda asal Kroasia dari Hajduk Split. Fabrizio Romano mengungkap nilai transfer, rencana peminjaman, hingga masa depan sang pemain di Nerazzurri.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Inggris
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
Arsenal menghadapi sejumlah tanda tanya jelang bertandang ke Stamford Bridge untuk menghadapi Chelsea. Kondisi skuad dan keputusan Mikel Arteta jadi sorotan jelang laga krusial ini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
Timnas
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, siap mendengarkan masukan dari berbagai pihak.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Inggris
Cukup Satu Alasan untuk Mencoret Xabi Alonso dari Daftar Kandidat Manajer Manchester United
Xabi Alonso dikaitkan dengan Manchester United. Namun, ada satu faktor krusial yang membuat eks pelatih Leverkusen dinilai berisiko menangani Setan Merah.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Cukup Satu Alasan untuk Mencoret Xabi Alonso dari Daftar Kandidat Manajer Manchester United
Timnas
Bentrok dengan Pramusim Tim Eropa, Piala AFF 2026 Jadi Kesempatan Pemain Pelapis Timnas Indonesia
Piala AFF 2026 berlangsung pada 24 Juli-26 Agustus mendatang. Jadwal yang bentrok dengan agenda pramusim tim Eropa membuat Herdman kesulitan membawa tim utama.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Bentrok dengan Pramusim Tim Eropa, Piala AFF 2026 Jadi Kesempatan Pemain Pelapis Timnas Indonesia
Italia
Juventus Tertarik Rekrut Anak Legenda AC Milan
Juventus dikaitkan dengan Daniel Maldini, putra legenda AC Milan. Simak kabar transfer, alasan ketertarikan Bianconeri, dan peluang pindah di Serie A.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Juventus Tertarik Rekrut Anak Legenda AC Milan
Liga Indonesia
Ketum The Jakmania Minta Persija Contoh Persib, Datangkan Pemain Diaspora Selevel Legiun Asing
Persija Jakarta akan mendatangkan pemain diaspora pada putaran kedua Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Ketum The Jakmania Minta Persija Contoh Persib, Datangkan Pemain Diaspora Selevel Legiun Asing
Inggris
Superkomputer Prediksi Hasil Chelsea vs Arsenal: Tim Tamu Punya Peluang Menang Lebih Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Chelsea vs Arsenal di Piala Liga Inggris. Simak peluang menang, statistik, head to head, dan prediksi skor lengkap di sini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Chelsea vs Arsenal: Tim Tamu Punya Peluang Menang Lebih Besar
Bagikan