Dewa United FC Bulatkan Tekad untuk Bangkit saat Jamu PSM Makassar
BolaSkor.com - Dewa United FC bertekad untuk bangkit setelah dicukur enam gol tanpa balas oleh Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (10/9) sore WIB.
Kekalahan tersebut jadi tamparan keras untuk seluruh awak tim Dewa United FC.
Karena itu, mereka akan menjadikan pertandingan selanjutnya melawan PSM Makassar pada Kamis (15/9) sebagai momentum untuk bangkit.
Salah satu pertandingan pekan ke-10 Liga 1 2022/2023 itu akan digelar di Indomilk Arena, Tangerang, yang merupakan markas Dewa United FC.
Baca Juga:
"Dari hasil ini, kami harus memperbaiki hal yang kurang untuk pertandingan selanjutnya. Kami wajib bangkit di laga kandang melawan PSM," kata pemain senior Dewa United FC, Dias Angga Putra.
Dewa United FC saat ini menempati posisi 13 klasemen sementara dengan 10 poin dari 9 pertandingan.
Tangsel Warriors, julukan Dewa United FC, baru meraih tiga kemenangan, sekali imbang, dan menelan lima kekalahan.
Jika bisa mengalahkan PSM, Dewa United FC berpeluang kembali ke papan tengah, mengingat selisih poin antara tim peringkat 8 sampai 13 sangat tipis.
Rizqi Ariandi
7.668
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang